WNI Ditembak Gangster di PNG
jpnn.com - JAYAPURA - Nasib nahas menimpa Christanto Bakti (27). Warga negara Indonesia (WNI) yang bekerja di sebuah perusahaan kayu di Papua New Guinea (PNG) ini menjadi korban penembakan.
Dari informasi yang dihimpun Cenderawasih Pos, Christanto ditembak orang tak dikenal di Sawmil, Kota Vanimo, Provinsi Sandaun, PNG, Minggu (23/10) lalu.
Korban dirampok saat sedang berbelanja di salah satu supermarket. Komandan Kodim 1701/Jayapura, Letkol Inf M. Mahbud Junaedi menyebutkan penembakan tersebut bermotif perampokan yang disertai dengan kekerasan.
Korban menurut Dandim sempat melakukan perlawanan namun dilumpuhkan dengan timah panas oleh para pelaku. Saat ini korban telah dievakuasi ke Jayapura dan dirawat di Rumah Sakit Dian Harapan.
“Motifnya perampokan, karena membawa dua smartphone korban merk Samsung dan LG yang diincar pelaku,” kata Mahbud saat ditemui di Hotel Horison Jayapura, Senin (24/10).
Dandim menatakan, Christanto Bakri merupakan WNI yang bekerja di perusahaan logging Eagle Wood yang sudah berdiri selama kurang lebih sepuluh tahun. Pria yang baru bekerja selama dua tahun ini diduga ditembak oleh salah satu gangster ketika berbelanja di supermarket di kawasan Kota Vanimo, sekitar pukul 11.00 WIT.
“Korban ketika itu hendak berbelanja di salah satu supermarket di Kota Vanimo, PNG. Korban ini karyawan perusahaan kayu selama dua tahun dan saat kejadian tengah berbelanja,” katanya.
Saat ini, korban telah dievakuasi ke Rumah Sakit Dian Harapan untuk menjalani perawatan luka tembak pada bagian kaki kanan.
JAYAPURA - Nasib nahas menimpa Christanto Bakti (27). Warga negara Indonesia (WNI) yang bekerja di sebuah perusahaan kayu di Papua New Guinea (PNG)
- Balita Terseret Arus di Surabaya Belum Ditemukan
- Sopir Bus Mengantuk Diduga Jadi Penyebab Kecelakaan di Tol Cipularang
- Innalillahi, 2 Orang Tewas dalam Kecelakaan Bus dan Truk di Tol Cipularang
- Azman Hilang di Sungai Buton Utara Sultra
- Libur Natal 2024, Konsumsi Pertamax Naik 21,7 Persen di Sumbagsel
- Pastikan Keselamatan Penumpang, Kapolres Banyuasin Lakukan Monitoring di Pelabuhan