Wonder Girls Beraksi Bersama Stevie Wonder
Sabtu, 27 Oktober 2012 – 22:33 WIB
KELOMPOK band wanita, Wonder Girls tampil bersama Sevie Wonder di dalam konser perayaan hari peringatan PBB di New York pada hari Rabu (24/10) lalu. Di dalam konser yang bertajuk ‘ A Message of Peace’ tersebut, kelima wanita cantik anggota K-Pop ini menyanyikan lagu ‘What the World Needs Now is Love’ bersama dengan sang musisi legendaris Amerika.
Menjelang acara konser yang menandakan peringatan 67 tahun berdiirnya organisasi internasional tersebut, Yubin –salah satu personil Wonder Girs mengungkapkan, tak bisa menahan rasa kegembiraanya karena bisa tampil di acara tersebut bersama Stevie Wonder.
Baca Juga:
“Aku sebagai seorang penggemar Stevie Wonder merasa ini suatu kehormatan bagi ku bisa tampil di salam satu panggung dengannya,” terang Yubin seperti dikutip Korea JoongAng Daily, Sabtu (27/10). “Aku juga akan menyampaikan pesan perdamaian dunia bersamanya,” imbuh Yubin.
Di dalam acara ini, Wonder Girls juga sempat berfoto bersama dengan Sekjen PBB yang juga kewarganegaraan Korea, Ban Ki-moon. Group band wanita ini sebenarnya sudah sejak tahun 2009 bersaha untuk menembus pasar Amerika Serikat, namun secara perlahan akhirnya saat ini telah berhasil menunjukkan kemajuan yang cukup pesat. (cha/jpnn)
KELOMPOK band wanita, Wonder Girls tampil bersama Sevie Wonder di dalam konser perayaan hari peringatan PBB di New York pada hari Rabu (24/10) lalu.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
BERITA TERKAIT
- Setelah Gelar Tasyakuran, Mahalini Kini Laksanakan Umrah
- Armor Toreador Divonis 4,5 Tahun, Cut Intan Nabila Bicara Soal Sidang Cerai
- Diskusi Hari Film Nasional Bakal Bahas Tren dan Tantangan Perfilman Indonesia
- Putri Nikita Mirzani Diduga Kabur dari Rumah Aman, Diantar Razman ke Polres
- Festival Musik UGH! Digelar untuk Pertama Kali
- Lega Bisa Melihat Jenazah Ayah, Rendy Kjaernett Sampaikan Salam Perpisahan