Wonderful Indonesia, Pelajar Spanyol pun Belajar Resep Kuliner Nusantara
Wakil Gredos San Diego untuk Program Internasional, Shinta Kartika Sari yang kebetulan orang Indonesia mengungkapkan rasa bangganya. Ia meyakini kerja sama Indonesia-Spanyol melalui AGI itu cukup strategis untuk masa depan hubungan people to people.
“Program ini sudah dirancang matang sejak penanda tanganan di Spanyol awal 2015 lalu, difasilitasi Ibu Duta Besar Yuli Mumpuni Widarso di KBRI Madrid. Kerjasama jangka panjang diharapkan bisa bermanfaat bagi kedua Negara,” ungkap Shinta yang sudah 13 tahun menetap di Spanyol.
Menteri Pariwisata Arief Yahya sudah bertemu muka dengan Tim AGI-Gredos di Kemenpar pada 25 Juli 2016 lalu. Dia menyambut baik program ini karena menurutnya, Spanyol adalah negara dengan industri pariwisata yang sangat maju.
“Kontribusinya terhadap peningkatan ekonomi dan tenaga kerja sangat signifikan antara lain 5,1 persen dari tenaga kerja di sektor pariwisata 2015,” tutur Arief.
Selain itu, lanjut Arief, Spanyol juga termasuk lima besar negara dalam hal jumlah kunjungan wisatawan mancanegara. “Banyak hal yang bisa dipelajari dari Spanyol dan diharapkan bisa memotivasi siswa-siswa dari negara lain untuk mempelajari asyiknya masakan Indonesia,” katanya.
Arief menjelaskan, program AGI itu juga bisa dimanfaatkan untuk menggali ilmu manajemen di bidang restoran dan kuliner. Spanyol adalah negara yang terbukti berhasil memajukan kuliner dan gastronominya sebagai bagian dari promosi destinasi.
“Kalau di sana bisa? Mengapa di kita tidak? Saya yakin kalau serius, pasti bagus dan punya prospek,” ungkap Arief yang didampingi Deputi Kelembagaan Ahman Sya dan Nia Niscaya Asisten Deputy Pemasaran Mancanegara.(adv/jpnn)
JAKARTA – Masakah khas Indonesia kini semakin bisa diterima lidah mancanegara. Bahkan ada tiga murid akademi kuliner Gredos San Diego College,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Direksi ASABRI Mengajar Para Mahasiswa Magister Universitas Pertahanan
- Pilih Hotel sebagai Fasilitas Kampus, CEO UIPM Beri Penjelasan Begini
- Eramet & KBF Berikan Beasiswa untuk Mahasiswa Indonesia Timur, Ini Harapan Gubernur Sulut
- Sebanyak 96 Mahasiswa Presentasikan Hasil Riset di Knowledge Summit
- Dukung Gerakan Literasi Heka Leka, Anies Baswedan Bicara Potensi Anak-anak Maluku
- Research Week 2024: Apresiasi Kinerja Dosen Untar Hasilkan Karya Ilmiah Berkualitas