World Walking Day 2023 Dibanjiri Puluhan Ribu Warga Kota Tangerang

"Saya sangat kagum, ini pertama kali saya melihat kegiatan World Walking Day dengan para peserta mengenakan aneka seragam menarik. Tidak hanya baju olahraga dan seragam ASN, tetapi hingga gaya 70an dan cosplay menarik. Ini membuktikan Kota Tangerang begitu serius dalam mendukung budaya jalan kaki bagi masyarakat agar tetap bugar dan sehat," ungkap Haryono.
Pada World Walking Day 2023 ini, selain gerak jalan, juga diadakan senam bersama, penampilan olahraga rekreasi masyarakat, menanam pohon, hiburan band lokal hingga 30 stand bazar UMKM dan pelayanan masyarakat.
"Kami melibatkan berbagai pihak dalam kegiatan ini. Di penghujung acara, ada pembagian doorprize bagi masyarakat yang diundi langsung setelah gerak jalan."
"Kami juga mengadakan bazar UMKM dan pelayanan, serta olahraga rekreasi masyarakat agar dapat dikenalkan kembali kepada masyarakat khususnya generasi muda di Kota Tangerang," tutur Asisten Administrasi (Asda) III Pemkot Tangerang Wahyudi Iskandar.(ray/jpnn)
APEKSI bersama KORMI berkolaborasi dengan Pemkot Tangerang menggelar acara gerak jalan bersama secara serentak di seluruh Kota di Indonesia.
Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean
- Hadiri Rakor APEKSI, Wali Kota Jaya Negara Bahas Strategi Pembangunan Perkotaan
- Detik-detik MA Menyabetkan Celurit ke Arah Mantan Pacar, Mengerikan
- Sekda Ajak Warga Maknai Esensi HUT Kota Tangerang dengan Refleksi dan Kontemplasi
- Sahur On The Road hingga Main Petasan Dilarang di Kota Tangerang Selama Ramadan
- Sachrudin-Maryono: Jadikan HUT Kota Tangerang sebagai Momen Perkuat Kebersamaan & Kolaborasi
- Kehadiran Ruang Pintar di Kampung Tematik Wujud Sinergi untuk Pemberdayaan Perempuan & Anak