Wow.. 13 Kawasan Industri Buka 65 Ribu Lapangan Kerja
Kamis, 29 Januari 2015 – 10:48 WIB

Ilustrasi. FOTO: dok/jpnn
JAKARTA - Pemerintah berencana membangun 13 kawasan industri di seluruh Indonesia. Terutama di luar Jawa dalam rangka pemerataan ekonomi. Diharapkan, pembangunan 13 kawasan industri itu bisa membantu mengurangi pengangguran di daerah-daerah.
Inspektur Jenderal Kementerian Perindustrian Syarif Hidayat menyatakan, pembangunan 13 kawasan industri tersebut akan sangat bermanfaat untuk mengembangkan perekonomian di daerah-daerah. ''Setidaknya, banyak masyarakat yang akan bekerja di sana. Satu kawasan industri saja bisa menampung 5.000 pekerja,'' ujarnya kemarin (28/1).
Dengan begitu, dia berharap pembangunan 13 kawasan industri itu secara total akan memberikan pekerjaan bagi 65.000 orang. Bahkan, jika perusahaan yang beroperasi termasuk industri padat karya, kebutuhan terhadap tenaga kerja akan lebih besar lagi. ''Bergantung industrinya, kalau tekstil atau elektronik bisa lebih banyak,'' tuturnya.
Setiap satu kawasan industri, kata dia, akan dibangun secara terintegrasi dengan segala fasilitas yang diperlukan industri. Itu akan mempermudah pengolahan bahan baku alam menjadi bahan baku jadi. ''Tentunya, industri akan tumbuh kalau didukung dengan infrastruktur seperti jalan dan listrik,'' ucapnya.
JAKARTA - Pemerintah berencana membangun 13 kawasan industri di seluruh Indonesia. Terutama di luar Jawa dalam rangka pemerataan ekonomi. Diharapkan,
BERITA TERKAIT
- Reklasifikasi Mitra Jadi Karyawan Bakal Jadi Bumerang Bagi Industri Mobilitas
- Tekan Peredaran Rokok Ilegal, Ini 2 Program yang Gencar Dilakukan Bea Cukai Malang
- Begini Penjelasan Bea Cukai soal Denda Pelanggaran Kepabeanan, Mohon Disimak!
- Bantu Mitra Pengemudi dan Merchant, Grab Menghadirkan Solusi Berbasis AgenticAI
- Bea Cukai Gencarkan Operasi Rokok Ilegal di Labuan Bajo dan Kediri, Ini Hasilnya
- IJMI Sebut Pekerja Sawit Indonesia Rawan Dieksploitasi