Wow, Ajang MXGP Diprediksi Akan Dihadiri 50 Ribu Penonton
Menurut Ridwan, saat ini pihaknya tengah menyiapkan akomodasi untuk penonton domestik dari luar daerah NTB.
"Kami sedang siapkan akomodasi tamu, berdasarkan inventarisasi sekitar 5 ribu sampai 10 ribu orang dari luar daerah," tuturnya.
Akomodasi yang tersedia dan sudah disiapkan saat ini antara lain 800 kamar hotel melati dan penginapan di Sumbawa.
Sekitar 7.000 unit tenda di kawasan camping ground sepanjang Teluk Saleh dan 900 homestay yang disiapkan di rumah penduduk.
"Kami menyiapkan hotel terapung, KRI Banjarmasin dengan 400 kamar. Ini semua bisa jadi solusi untuk kekurangan kamar," katanya.
Kepala Dinas PUPR NTB ini menyatakan kegiatan MXGP Indonesia di Samota memiliki nilai strategis untuk mempromosikan potensi pariwisata NTB.
Sebab, ajang ini akan diliput oleh sekitar 50 media massa internasional dari 20 negara peserta MXGP Indonesia Samota 2022.
"Selain animo penonton yang tinggi, MXGP Samota juga akan diliput langsung oleh sekitar 250 media massa," katanya. (Antara/jpnn)
Gelaran ajang balap Motorcross Grand Priz (MXGP) Indonesia yang diadakan di Samota, diprediksi akan dihadiri 50 penonton.
Redaktur & Reporter : Dedi Sofian
- Kata Pj Wali Kota Bandung soal Progres Pembangunan Exit Tol KM 149 Gedebage
- Indonesia Rawan Gempa, Masyarakat Diimbau Mulai Membangun Bangunan Lebih Kokoh
- SIG & Kementerian PUPR Bersinergi Tingkatkan Kompetensi Tenaga Konstruksi di IKN
- PUPR Gelar Pembinaan dan Fasilitasi Onsite Tenaga Kerja Konstruksi di IKN
- Sambut HUT RI ke-79 di IKN, Kominfo Pastikan Istana Negara, Hunian ASN & Air Minum Siap
- Pemerintah Segera Bangun Jalan Trans Papua Ruas Jayapura-Wamena