Wow, Angel Lelga Dapat Hadiah Mobil Rp 2 Miliar dari Suami
jpnn.com, JAKARTA - Cinta Vicky Prasetyo kepada Angel Lelga begitu besar. Saking besarnya, Vicky Prasetyo pun rela melakukan apa saja untuk sang istri.
Di penghujung Ramadan, Vicky Prasetyo membelikan Angel mobil mewah seharga Rp 2 miliar lebih.
Mobil mewah ini menurut Vicky sebagai pelunasan janji-janjinya kepada Angel.
Baca juga: Vicky Prasetyo Kabarkan Angel Lelga Positif Hamil
"Saya ingin membuktikan kepada istri kalau saya memang sangat mencintainya. Semua akan saya lakukan demi kebahagiannya," ucap Vicky.
Tidak hanya mobil, rumah mewah pun juga disiapkan Vicky. Rumah ini akan menjadi tempat tinggal kedunya.
Baca juga: Vicky Prasetyo Dapat Kado Mewah dari Angel Lelga
"Suami memang tanya ke aku minta hadiah apa. Alhamdulillah ramadan kan ada limpahan rezeki, aku bilang mobil saja. Selama ini kan aku naik mobil suami biar hemat juga. Mungkin suami kasihan makanya dia belikan mobil mewah ini," tambah Angel.
Cinta Vicky Prasetyo kepada Angel Lelga begitu besar. Saking besarnya, Vicky memberikan hadiah sebuah mobil mewah seharga Rp 2 miliar.
- 3 Berita Artis Terheboh: Vicky Praseto Kalah, Ratna Sarumpaet Dilaporkan
- Kalah saat Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo: Di Luar Ekspektasi
- 3 Berita Artis Terheboh: Pernikahan Mewah Putri Zulhas, Teuku Zacky jadi Saksi
- Vicky Prasetyo Jawab Kabar Habiskan Miliaran Rupiah demi Pilkada Pemalang 2024
- 3 Berita Artis Terheboh: Doktif Mangkir, Wika Salim: Semoga yang Bersangkutan Tobat
- Gagal di Pilkada Pemalang, Vicky Prasetyo Habiskan Dana Miliaran Rupiah?