WOW! Aris Setyawan Nekat Bersepeda 192 KM Demi Bertemu Pak Ganjar

jpnn.com, SEMARANG - Aris Setyawan, salah satu pelajar SMK di Purwokerto benar-benar melakukan aksi nekat demi bertemu Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.
Dia rela gowes dari rumahnya ke Semarang menempuh jarak 192 kilometer hanya untuk bertemu Ganjar.
Aris melakukan aksi nekat itu hanya untuk membuktikan kebenaran, Ganjar memang mirip dengan sosok ayahnya.
Pasalnya, teman-teman sekampung Aris selalu mengatakan ayahnya mirip dengan Ganjar.
Start dari rumahnya pada hari Jumat, Aris baru sampai di Semarang Senin (20/7) pagi.
Dia kemudian ditemui Ganjar di lobi kantor Gubernur Jateng, sebelum memulai aktivitasnya di kantor.
"Kamu to yang sepedaan, nekat sekali. Berapa hari kamu sampai sini. Sehat kan?," sapa Ganjar kepada Aris.
Aris tak mampu menahan air matanya saat bertemu dengan orang nomor satu di Jawa Tengah itu. Langsung saja, dia mengeluarkan handphone dari tasnya dan langsung video call dengan bapaknya.
Salah satu pelajar SMK Aris Setyawan bersepeda dari Purwokerto ke Semarang demi bertemu Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo.
- Ganjar Pranowo Tanggapi Usulan Solo Jadi Daerah Istimewa
- Jakarta Ramah Bersepeda, EJ Sport & Pemprov DKI Gelar Acara SilaturahRide 2025
- Pramono Soal Rute SilturahRide with Mas Pram: Saya Sebenarnya Juga Enggak Tahu
- Bersepeda Bareng Pramono, Dishub DKI Alihkan Lalu Lintas di 28 Titik
- Semangati Hasto, Ganjar Hadir di Pengadilan Tipikor
- Alasan Dishub Jakarta Soal JLNT Casablanca Bisa Digunakan untuk Acara Gowes Pramono Anung