Wow, Bali United Kedatangan 8 Eks Pemain Timnas Ceko
jpnn.com - GIANYAR- Homebase Bali United di Pulau Dewata benar-benar memberikan keuntungan bagi klub. Selain menjadi tujuan pariwisata dunia, kesempatan mendatangkan pemain top ke sana lebih mudah karena daya tarik Bali-nya.
Seperti yang dilakukan tim berjuluk Serdadu Tridatu itu, usai tampil di Piala Bhayangkara. Bali United siap-siap untuk menjalani laga ekshibisi. Tak tanggung-tanggung, lawannya kali ini adalah mantan pemain Timnas Republik Ceko 1996 yang datang ke Bali karena tertarik dengan Bali.
Delapan nama eks skuat Rep Ceko yang saat itu sukses menjadi runner up Piala Eropa 1996 di Inggris bakal hadir. Diantaranya, ada nama Karel Poborsky dan Pavel Kuka yang begitu terkenal di eranya.
"Laga ini akan menarik, karena nanti mereka juga akan gabung satu tim dengan pemain-pemain Bali United. Ini akan jadi momen yang luar biasa," kata CEO Bali United, Yabes Tanuri.
Menurut pelatih Indra Sjafri, dalam laga ini dia ingin pemain-pemainnya merasakan atmosfer bermain dengan pemain-pemain top dunia. Dia yakin, ada pelajaran yang akan didapat. (dkk/jpnn)
Ini pemain Rep Ceko yang akan melawan Bali United
1. Karel Poborsky
2. Pavel Kuka
3. Tomas Ujfalusi
4. Lubos Kubik
5. Miroslav Kadlec
6. Ladislav Maier
7. Karel Vacha
8. Frantisek Straka
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Akademi Persib Cimahi & 8 Pemain Terbaik Terbang ke Gothia Cup 2025 di Swedia
- Ancelotti Bicara Soal Kondisi Mbappe: Masa Buruknya akan Segera Berakhir
- Thiago Motta Puji Performa Khepren Thuram di Juventus
- Gagal Juara China Masters 2024, Jonatan Christie Merasa Ada yang Mengganjal
- Jonatan Christie Tumbang, Trofi China Masters 2024 Milik Anders Antonsen
- Live Streaming Final China Masters 2024 Jojo Vs Antonsen, Sekarang!