Wow! Barack Obama Puji Indonesia di Sidang PBB
Laporan FIRZAN SYAHRONI dari New York, AS

jpnn.com - NEW YORK – Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama memuji Indonesia.
Pujian disampaikan saat memberikan sambutan pada sidang majelis umum PBB, Selasa (20/9) waktu setempat.
Dia menyebut Indonesia termasuk salah satu negara yang sukses mengembangkan demokrasi.
Pujian itu disampaikan Obama saat berpidato mengenai proses demokrasi dunia. Dia menerangkan tentang langkah-langkah yang telah dilakukannya untuk mengembangkan demokrasi.
Menurut Obama, pengalamannya selama memimpin Amerika juga dilakukan oleh pemimpin negara-negara lain, termasuk Indonesia.
Obama menyebut, Indonesia berhasil menjadi negara yang terbuka, transparan, dan demokratis. ''Lihatlah keberhasilan transformasi yang terjadi di Indonesia,'' katanya.
Menurut Obama, keterbukaan negara dan partisipasi publik di Indonesia bisa menyelesaikan berbagai persoalan bangsa.
Dia bahkan menyejajarkan keberhasilan Indonesia dengan Jepang, Chili, dan Botswana.
NEW YORK – Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama memuji Indonesia. Pujian disampaikan saat memberikan sambutan pada sidang majelis
- Waka MPR Hidayat Nur Wahid: Netanyahu Lebih Pantas Ditangkap ICC Dibandingkan Duterte
- Bantah Israel, Trump Menjamin Warga Palestina Tak Akan Diusir dari Gaza
- Blokade Israel Memperburuk Situasi Kemanusiaan di Jalur Gaza
- Menlu China Minta Warga Jepang Setop Dukung Taiwan, Ungkit Dosa Era Perang Dunia II
- Pegawai Bandara Mogok Kerja, 3.400 Penerbangan Dibatalkan
- Menlu China Tolak Usulan Trump soal Gaza