Wow! Barack Obama Puji Indonesia di Sidang PBB
Laporan FIRZAN SYAHRONI dari New York, AS
jpnn.com - NEW YORK – Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama memuji Indonesia.
Pujian disampaikan saat memberikan sambutan pada sidang majelis umum PBB, Selasa (20/9) waktu setempat.
Dia menyebut Indonesia termasuk salah satu negara yang sukses mengembangkan demokrasi.
Pujian itu disampaikan Obama saat berpidato mengenai proses demokrasi dunia. Dia menerangkan tentang langkah-langkah yang telah dilakukannya untuk mengembangkan demokrasi.
Menurut Obama, pengalamannya selama memimpin Amerika juga dilakukan oleh pemimpin negara-negara lain, termasuk Indonesia.
Obama menyebut, Indonesia berhasil menjadi negara yang terbuka, transparan, dan demokratis. ''Lihatlah keberhasilan transformasi yang terjadi di Indonesia,'' katanya.
Menurut Obama, keterbukaan negara dan partisipasi publik di Indonesia bisa menyelesaikan berbagai persoalan bangsa.
Dia bahkan menyejajarkan keberhasilan Indonesia dengan Jepang, Chili, dan Botswana.
NEW YORK – Presiden Amerika Serikat Barack Hussein Obama memuji Indonesia. Pujian disampaikan saat memberikan sambutan pada sidang majelis
- Kemlu RI Berharap PM Israel Benjamin Netanyahu Segera Ditangkap
- Operasi Patkor Kastima 2024 Dimulai, Bea Cukai-JKDM Siap Jaga Kondusifitas Selat Malaka
- Hari Martabat dan Kebebasan, Simbol Ketahanan dan Harapan Rakyat Ukraina
- Gaza Menderita, Otoritas Palestina Tolak Rencana Israel Terkait Penyaluran Bantuan
- Indonesia Merapat ke BRICS, Dubes Kamala Tegaskan Sikap Amerika
- Ngebet Usir Imigran, Donald Trump Bakal Kerahkan Personel Militer