Wow, Biaya Nikah Nunung Rp1 Miliar
Rabu, 29 Agustus 2012 – 11:10 WIB
Sedangkan Dewi Vistiatin menegaskan dirinya tidak bermaksud ingin membatalkan rencana pernikahan Iyan dan Nunung. Laporan itu semata-mata berkaitan dengan nasib dan kelangsungan pernikahannya dengan pria berambut gondrong itu. Pasalnya, akta nikah dan akta cerai yang diterimanya dari Iyan, diduga palsu.
"Kalau ingin membatalkan, saya dari awal sudah menghalangi hubungan. Selama ini saya menunggu itikad baik dari Iyan, tapi dia menghilang, nomor teleponnya ganti. Saya nggak mencari karena dia yang menceraikan saya, saya menunggu. Ternyata saya dizalimi, saya dibohongi," ungkap Dewi.
Sampai saat Iyan mengumumkan akan menikah dengan Nunung yang seorang selebriti. Dewi pun mulai menghubungi teman dekatnya. "Tapi dia malah pasang badan, seakan menantang laporan saya," imbuhnya.
Kepada Rakyat Merdeka (Grup JPNN), Nunung menyayangkan Dewi yang baru berkicau saat dekat Hari-H pernikahannya. “Ya saya pasrah saja, nggak apa-apa. Ini kan mengungkit masa lalu. Saya hanya ingin bicara ke depan. Yang jelas tidak bermasalah, kita ikuti saja apa maunya,” ujar Nunung.
KOMEDIAN Nunung menikah dengan sang manajer, Iyan Sambiran, Kamis besok. Pernikahan yang dilangsungkan di Solo itu disebut-sebut memakan biaya hingga
BERITA TERKAIT
- Nope Fest 2024 Sukses Digelar, Belajar Public Speaking Sambil Melawan Bully
- Sidang Perceraian, Baim Wong Hadirkan Saksi Ahli dan Fakta
- Paula Verhoeven Berharap Bisa Kembali Tidur Bareng Anak-Anak?
- Himpun Royalti Hingga Rp 161 Miliar di 2024, WAMI Merasa Belum Ideal
- Kali Ini, Hedi Yunus Rilis Lagu Ciptaan Ria Prawiro
- Beradu Akting dengan Emir Mahira di Film Pengantin Setan, Erika Carlina Bilang Begini