Wow, Blogger Top Australia Ramaikan Festival Wonderful Indonesia

Wow, Blogger Top Australia Ramaikan Festival Wonderful Indonesia
Kylie Travers. Foto: www.kylietravers.com.au

jpnn.com - SYDNEY - Blogger dunia asal Australia, Kylie Travers buka suara di Tambalong Green, Darling Harbour, Sydney, Australia, Minggu (1/5). Saat Wonderful Indonesia Festival and Travel Fair, netizen asal Negeri Kanguru itu membagi pengalaman eksotisnya saat berpetualang ke Indonesia. 

Travers muda ini membagi pengalamannya di hadapan sekitar 10.000 orang warga Sydney. Dia tak ragu mengatakan bahwa destinasi liburan yang paling favoritnya adalah Indonesia. Alamnya indah, baik di atas gunung maupun bahari. Culturenya juga oke. 

“Liburan terbaik yang saya pernah lakukan adalah saat berkunjung ke Indonesia. Baru-baru ini saya berkesempatan menyaksikan gerhana matahari total di Pantai Kilo Lima Indonesia, berenang di tengah terumbu karang yang cantik dan ditemani ribuan ikan warna warni yang cantik. Itu benar-benar fantastis," terang Travers, Minggu (1/5).

Sebagai salah seorang tokoh sosial  sosial media berpengaruh, seorang penulis, pembicara internasional dan CEO, Travers mengaku sangat takjub dengan keindahan alam Indonesia. Maklum, pengalamannya tak hanya berhenti di Pantai Kilo Lima. 

Peraih gelar Best International Personal Finance Blog 2012 dan 2013 itu juga pernah merasakan segarnya berenang di air terjun Salodik-Sulawesi Selatan, berpetualang dari Luwuk ke Toraja, sensasi menginap di Bukit Kenari Hotel & Restaurant - Pare-Pare, dan menyaksikan sunset dari sana. Baginya, semua itu adalah pengalaman yang sulit digambarkan dengan kata-kata. Keindahan alam dan keramahtamahan penduduk Indonesia, bagi Travers, sulit dijumpai di belahan bumi lain.

Pengalaman peraih gelar Runner Up at Lifeline’s Rising Woman of Spirit 2015 itu kemudian dimasukkan ke dalam website gaya hidup pribadinya, www.kylietravers.com.au. Cerita liburan dan foto-fotonya saat plesiran me Indonesia ikut dipajang di sana.

"Sangat banyak tempat-tempat Indah di Indonesia selain Bali. Indonesia adalah negara yang sangat indah, penduduknya ramah. Saya tak sabar untuk kembali menjelajah tempat-tempat indah lainnya," papar finalisYoung Australian Of The Year 2015 itu. 

Bagi Menpar Arief Yahya, para blogger terkenal di Aussie itu adalah endorser atau "E" dalam konsep POSE (paid media, own media, social media, dan endorser). Tokoh, influencer, yang memiliki pengikut-pengikut atau followers dalam jumlah yang banyak dan fanatik. "Endorser itu sangat menentukan efektif tidaknya materi komunikasi. Pengaruh dan daya persuasinya sangat kuat ," ungkap Menpar Arief Yahya, yang pernah dinobatkan sebagai Marketeer of the year 2013 oleh MarkPlus itu.
  
Artis, seniman, budayawan, tokoh, dan orang tersohor yang memiliki banyak pengikut, adalah para endorser yang kuat. Beberapa tokoh dunia sempat ke Indonesia, dan itu membuat nama Indonesia dikenal di berbagai negara. Contohnya, Leonardo Di Caprio bersama Adrien Brody dan Fisher Stevens yang sempat terharu dengan habitat orang utan di Taman Nasional Gujung Leuser Aceh. Tiba-tiba Aceh menjadi bahan perbincangan dunia. Julia Roberts yang “jatuh cinta” di Ubud Bali saat shooting film Eat, Pray, Love. Pamor Ubud semakin mendunia karenanya.

SYDNEY - Blogger dunia asal Australia, Kylie Travers buka suara di Tambalong Green, Darling Harbour, Sydney, Australia, Minggu (1/5). Saat Wonderful

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News