Wow, Inilah Rincian Sogokan untuk Damayanti

Julia lantas menukarkan uang itu menjadi rupiah. Keesokan harinya, duit itu dibawa Dessy, Damayanti dan Julia ke Jawa Tengah.
Lebih lanjut Julia memerinci, Rp 300 juta disumbangkan untuk pasangan cabup dan cawabup Kendal usungan PDIP. Sedangkan Julia dan Dessy masing-masing mendapat Rp 100 juta. Sisanya menjadi milik Damayanti.
Penerimaan uang ternyata berlanjut. Dessy dan Julia kembali menerima duit SGD 404 ribu dari Abdul pada 7 Januari 2016 di food court Sarinah, Jakarta Pusat. "Disuruh dari Damayanti. Dari Khoir, tapi yang menerima Julia," jelasnya.
Setelah menerima uang, Julia membawanya pulang untuk diserahkan ke Damayanti. Dari uang itu, Damayanti mengambil SGD 66 ribu untuk Julia dan Desi. Jadi masing-masing mendapat SGD 33 ribu.
Sedangkan pemberian ketiga diperuntukkan kepada anggota Komisi V DPR Budi Supriyanto. Uang yang diberikan ke Budi sebesar SGD 305.
Julia menuturkan, perintah memberikan ke Budi juga datang dari Damayanti. "Katanya (dana) aspirasinya Pak Budi," tuturnya.
Atas perintah Damayanti, Julia menemui Budi di Soto Kudus Tebet, 11 Januari 2016. “Saya serahkan SGD 305 ribu ke Budi," katanya.(boy/jpnn)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Waspada Hujan Hari Ini di Sejumlah Wilayah di Indonesia
- 5 Berita Terpopuler: Revisi UU ASN Mengubah Sesuatu, Ada Pasal yang Dipersoalkan, Honorer R2/R3 Keburu Pensiun
- Ma'ruf Amin Sebut Lebih Baik Kirim Bantuan Ketimbang Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia
- Muncul Penolakan Soeharto Sebagai Pahlawan Nasional, Mensos Merespons Begini
- Cak Imin: Tadi Presiden juga Menelepon Saya
- Pernyataan Terbaru Mensos soal Soeharto Pahlawan Nasional