Wow! Kabar Baik soal Harga Emas, Naik Signifikan Jadi Sebegini
jpnn.com, JAKARTA - Kabar baik bagi pencinta investasi emas. Pasalnya, harga emas mengalami kenaikan cukup signifikan dibandingkan kemarin.
Hari ini, Minggu (24/10) harga emas menanjak jadi Rp 883 ribu per gram.
Dikutip dari Pegadaian.co.id, harga emas naik Rp 25 ribu per gram dibandingkan kemarin yang hanya Rp 858 ribu per gram.
Harga emas sempat jatuh dari minggu lalu, pada (17/10) yakni Rp 855 ribu per gram.
Bahkan, harga emas jatuh cukup dalam pada Kamis (21/10) yakni Rp 854 ribu per gram dan merupakan yang terendah sepanjang 2021.
Kemudian, dari gerai Pegadaian, harga emas cetakan Antam 0,5-1 gram belum tersedia.
Harga emas UBS cetakan 0,5-1 gram dibanderol dengan harga Rp 487 ribu dan Rp 913 ribu.
Harga emas 24 karat cetakan Antam terkecil dijual pada ukuran dua gram yakni Rp 1.867.000 dan UBS Rp 1.810.000.
Kabar baik bagi pencinta investasi emas. Pasalnya, harga emas mengalami kenaikan cukup signifikan dibandingkan kemarin.
- Tegas, YLKI Tolak Kenaikan PPN 12 Persen
- Grant Thornton Indonesia Kupas Tuntas Strategi RI Hadapi Tantangan Ketidakpastian Ekonomi
- Harga Emas Antam Hari Ini 22 November 2024 Naik, Berikut Daftarnya
- Kisah Sukses Nasabah PNM Mekaar, Ekspor Olahan Sisik Ikan ke Berbagai Benua
- ICEBM Untar 2024 jadi Sarana Percepatan Pencapaian SDGs untuk Semua Sektor
- Harga Emas Antam Hari Ini Kamis 21 November 2024 Naik, Jadi Sebegini Per Gram