Wow! Kang Emil Klaim Didukung Warga DKI
jpnn.com - JAKARTA - Walikota Bandung, Ridwan Kamil hingga saat ini belum memutuskan akan maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta pada 2017 nanti.
Namun, pria yang disapa Emil ini, mengaku mendapat sejumlah dukungan dari sejumlah partai politik dan warga DKI Jakarta.
"Saya dapat aspirasi dari masyarakat Jakarta. Saya proses mendengarkan saat ini," kata dia di Mabes Polri, Jakarta, Kamis, (28/1).
Dikatakan, dirinya perlu pertimbangan matang untuk memutuskan maju atau tidak dalam pilgub DKI mendatang. Alasannya, mayoritas warga Bandung banyak yang meminta agar dirinya maju kembali pada pilkada di Kota Kembang itu. Mengingat masa jabatan Emil habis pada tahun 2018.
"Warga Bandung juga saya dengar banyak menolak (jika dirinya maju Pilgub DKI, red)," tegasnya.
Emil mengakui, bahwa dirinya sebagai pribadi tidak ingin dicap sebagai orang yang ambisius terhadap jabatan.
"Sekarang pertanyaannya, pindah padahal belum selesai masa jabatannya. Ini yang membuat orang selalu bertanya," imbuhnya.
Kendati demikian, Emil saat ini masih menunggu sekaligus mempertimbangkan setiap masukan, baik dari warga maupun partai politik yang akan mengusungnya nanti.
JAKARTA - Walikota Bandung, Ridwan Kamil hingga saat ini belum memutuskan akan maju pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) DKI Jakarta pada 2017
- Mak-Mak Majelis Taklim Dukung Rena Da Frina Pimpin Kota Bogor
- Asosiasi Lembaga Survei Presisi Sambut Poltracking Indonesia jadi Anggota Baru
- Ketua DPP NasDem Ajak Warga Teluk Merempan Dukung Afni Zulkifli-Syamsulrizal
- Kembali ke Solo, Kaesang Perkenalkan Respati-Astrid kepada Warga Pucang Sawit
- Fahira Sebut Ridwan Kamil Bakal Tutup Perusahaan Miras PT Delta Djakarta
- Perihal Kepala Daerah Sudah Dua Periode Maju di Pilkada 2024, Pakar Hukum Merespons, Tegas!