Wow, Pasar Ikan ini Bakal Disulap Seperti di Jepang

Wow, Pasar Ikan ini Bakal Disulap Seperti di Jepang
Ilustrasi. Foto Istimewa

jpnn.com - JAKARTA - Perum Perikanan Indonesia (Perindo) menyatakan kesiapannya dalam mengelola Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman, Muara Baru, Jakarta.

Dalam pengembangan nanti, akan dilakukan penggantian atau renovasi beberapa sarana dan prasarana yang ada.

"Selain itu, juga akan dibangun fasilitas baru," ujar Direktur Utama Perum Perindo Syahril Japarin dalam siaran persnya, Sabtu (8/10).

Beberapa bagian yang akan akan direnovasi, yakni fasilitas pasar ikan, bangunan transit shed, tempat pendaratan tuna, dan tempat pelelangan ikan.

"Bangunan pasar ikan yang saat ini berada di lokasi pintu masuk gerbang PPS Nizam Zachman dan hanya terdiri satu lantai akan dibongkar dan dibangun lagi menjadi pasar ikan modern plus area komersial berupa bangunan 20 lantai," tutur dia.

Kemudian, tempat pendaratan tuna akan diperbarui dengan sistem ban berjalan.

Sehingga memungkinkan hasil tangkapan begitu diturunkan dari kapal langsung lewat ban berjalan masuk ke area unit pengolahan ikan (UPI), untuk kemudian diproses maupun langsung disimpan di cold storage.

"Acuan kami adalah pasar ikan modern Tsukiji di Jepang," kata Syahril.

JAKARTA - Perum Perikanan Indonesia (Perindo) menyatakan kesiapannya dalam mengelola Pelabuhan Perikanan Samudera (PPS) Nizam Zachman, Muara Baru,

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News