WOW... Pertumbuhan Pengguna Instagram Indonesia Terbesar Ketiga Di Dunia
jpnn.com - SAN FRANCISCO - Setelah Facebook mencatatkan rekor satu miliar pengguna dalam satu hari, kini Instagram juga menunjukkan ada peningkatan penggunanya yang signifikan dalam tahun ini.
Totalnya sangat fantastis yakni mencapai lebih dari 400 juta setiap hari dengan lebih 80 juta foto yang dibagi di seluruh dunia.
Situs berbagi foto ini juga mencatat kenaikan jumlah upload foto dan klip video setiap bulan dari 300 juta awal tahun ini, hampir 100 juta melebihi jumlah pengguna bulanan Twitter.
"Pengguna Instagram terus merekam gambar dan klip video menakjubkan di seluruh pelosok dunia. Lebih separuh dari 100 juta pengguna baru Instagram tinggal di Eropa atau Asia, sementara pertumbuhan tertinggi dicatat di Brazil, Jepang dan Indonesia," menurut situs itu.
Daftar pengguna Instagram profil tinggi terbaru yang berhasil menarik banyak pengikut adalah David Beckham, Caitlyn Jenner dan Toni Kroos.
Awal bulan ini, Instagram mengumumkan rencana untuk memperluas penawaran kepada pengiklan untuk membantu mereka menjelajahi pasar global. Periklanan kini berpeluang meluncurkan kampanye dalam berbagai format termasuk iklan video hingga 20 detik.
Dibeli Facebook pada 2012, Instagram sebelum ini menyediakan ruang pegiklanan yang terbatas. Menindaklanjuti inisiatif tersebut, perusahaan pemantauan industri, eMarketer memperkirakan omset global Instagram tahun ini meningkat menjadi 600 juta dolar Amerika Serikat. (AFP/ray/jpnn)
SAN FRANCISCO - Setelah Facebook mencatatkan rekor satu miliar pengguna dalam satu hari, kini Instagram juga menunjukkan ada peningkatan penggunanya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- PPI Munich Gelar Sports and Culinary Festival Perdana di Munich
- Terima Kekalahan, Kamala Harris Berharap Amerika Tak Menuju Era Kegelapan
- Donald Trump jadi Presiden AS Alamat Bahaya Buat Pertumbuhan Ekonomi Indonesia
- Invasi Rusia Makin Brutal, Pengamat Soroti Penderitaan Warga Sipil Ukraina
- Donald Trump Menang, Israel Bakal Makin Brutal di Timur Tengah
- Dipastikan Menang Pilpres, Donald Trump Berjanji Akan Menyembuhkan Amerika