Wow, Samsung Galaxy A72 akan Bawa 5 Kamera Belakang
jpnn.com, JAKARTA - Samsung Electronic dikabarkan tengah mempersiapkan smartphone terbaru yaitu Galaxy A72.
Ponsel itu dikatakan akan menjadi produk pertama dengan membawa lima kamera belakang. Lantas kamera apa saja yang dibawanya?
Dilaporkan The Elec, Sabtu (26/9), Samsung Galaxy A72 akan punya kamera utama 64MP, ultra wide 12MP, telefoto 8MP dengan zoom optic 3x, makro 5MP, dan depth 5MP. Sementara kamera depan dibekali 32MP.
Berbicara soal kamera 8MP dengan zoom optic 3x, Samsung pertama kali menghadirkannya di smartphone flagship yaitu Galaxy S20 FE.
Galaxy S20 FE sendiri baru saja diluncurkan di pasar global, termasuk di Indonesia.
Menurut Samsung, pihaknya memasang lima kamera belakang untuk memperkuat jajaran smartphone kelas menengahnya.
Pasalnya, kamera menjadi salah satu fokus utama dalam persaingan diindustri smartphone.
Saat ini hanya ada sedikit produsen smartphone yang menghadirkan ponsel lima kamera. Produk itu tak lain dari produsen smartphone asal Tiongkok seperti Huawei dan Xiaomi.(ddy/jpnn)
Samsung Galaxy A72 akan menjadi produk pertama dengan membawa lima kamera belakang. Lantas kamera apa saja yang dibawanya?
- Terungkap, Ini Spesifikasi Ponsel Lipat Infinix yang Meluncur Tahun Ini
- Siap-Siap, Redmi 13 Bakal Meluncur di Indonesia, Punya Kamera Beresolusi 108MP
- Vivo Y28, Ponsel dengan Desain Premiun & Baterai Besar, Harga Terjangkau
- Catat Tanggalnya! Shopee Mall Bakal Luncurkan Produk Baru INSTAX Mini 99, Ada Promonya!
- Realme 12 5G Akan Meluncur dengan Kamera Tangguh di Indonesia, Catat Tanggalnya
- Fitur Canggih Kamera Tecno Camon 20 Series Bikin Hasil Gambar jadi Instagramable