WOW, Sejak Usia 2 Tahun Anak Genius Ini Hafal Berbagai Ayat Alquran

jpnn.com - SIDOARJO - Bocah 8 tahun, Pato Sayyaf dan keluarganya sedang harap-harap cemas. Dia menantikan hasil apakah Pato bisa mengikuti Unas SD atau tidak. Sebab, hingga Senin (18/9) kemarin, nama Pato belum terverifikasi sebagai peserta unas.
Pato bukan anak sembarangan. Dia begitu istimewa dan genius. Dia pun memiliki IQ 136.
Pato kini tercatat sebagai siswa SD Multilingual Anak Saleh di Kecamatan Waru. Kini dia duduk di bangku siswa kelas VI lantaran mengikuti program akselerasi.
Kegeniusan Pato terlihat sejak usia 2 tahun. Dia sudah hafal surah Al Fatihah, Ayat Kursi, dan 18 ayat surah Al Baqarah.
’’Saya kaget, sambil mainan sepeda dia bisa menirukan saya membaca surah Al Fatihah. Dua kali mendengar, dia sudah hafal. Sekarang sudah hafal hampir lima juz,’’ beber Andari.
Pato masuk TK Al Falah, Surabaya, pada usia 4 tahun 5 bulan.
Hanya dalam waktu setahun, Pato mahir membaca dan menghitung. Orang tua Pato kemudian mendaftarkannya ke sejumlah SD. (sal/oni/mas)
SIDOARJO - Bocah 8 tahun, Pato Sayyaf dan keluarganya sedang harap-harap cemas. Dia menantikan hasil apakah Pato bisa mengikuti Unas SD atau tidak.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Mendikdasmen: Penerimaan Murid Baru Tahun Ini Pakai SPMB, Banyak Hal Baru
- Rektor Baru Dilantik, Bawa Harapan Besar Bagi Universitas Kristen Maranatha
- Ary Ginanjar Berikan Booster dan Roadmap kepada Pimpinan Unhas
- TNYI Dukung Kemajuan Bangsa melalui Budaya Kerja, Leadership, dan Performa
- Bahlil Lahadalia Disanksi DGB UI, Kemdiktisaintek dan Pengamat Pendidikan Bersuara
- SPAN-PTKIN 2025, Jaring Calon Mahasiswa Bertalenta Tinggi, Siap Kerja