Wow.. Tiongkok Bantu Afrika Rp 829 Triliun

jpnn.com - JOHANNESBURG – Di mata Tiongkok, Afrika adalah mitra yang penting. Kemarin (4/12) Presiden Xi Jinping mempererat kembali hubungan negerinya dengan Benua Hitam lewat sebuah paket bantuan. Pemimpin 62 tahun tersebut menjanjikan bantuan dan pinjaman USD 60 miliar (sekitar Rp 829,39 triliun).
“Itu termasuk paket pinjaman tanpa bunga USD 5 miliar (sekitar Rp 69 triliun) dan kredit ekspor serta pinjaman lunak USD 35 miliar (sekitar Rp 483,4 triliun),” ujar Xi dalam pertemuan tingkat tinggi dengan para pemimpin Afrika (FOCAC) di Kota Johannesburg, Afrika Selatan (Afsel).
Dia juga berjanji memberikan bantuan khusus untuk mengatasi kekeringan di Afrika. Xi menuturkan, Tiongkok ikut prihatin mendengar banyaknya panen yang gagal di Afrika.
Menurut dia, kekeringan dan fenomena El Nino-lah yang membuat negara-negara di Afrika gagal panen. Akibatnya, sebagian besar penduduk Afrika menderita kelaparan pada pengujung tahun ini. Karena itu, Tiongkok siap memberikan bantuan khusus di bidang pangan. (hep)
JOHANNESBURG – Di mata Tiongkok, Afrika adalah mitra yang penting. Kemarin (4/12) Presiden Xi Jinping mempererat kembali hubungan negerinya
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Presiden Iran Masoud Pezeshkian Sebut Israel Pelaku Utama Terorisme Global
- Kereta Gantung Terjatuh di Italia Selatan, 4 Tewas
- Ajak Israel Berunding, Hamas Siap Akhiri Perang di Gaza
- Hamas Tolak Gencatan Senjata, Kini Israel Kuasai 30 Persen Jalur Gaza
- 1.400 Tenaga Medis Tewas Akibat Serangan Israel di Gaza
- Gempa Bumi M 5,8 Mengguncang Filipina Rabu Pagi