Woww... Malaysia Investasi Rp 7,8 Triliun

jpnn.com - JAKARTA - Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) mengklaim investor Malaysia berminat investasi USD 575 juta. Modal investasi setara Rp 7,8 triliun itu untuk sejumlah sektor.
Misalnya, telekomunikasi, jasa angkutan udara dan perdagangan, infrastruktur, ketenagalistrikan, properti, kawasan industri, pengolahan makanan serta daur sampah ulang sampah elektronik.
”Bidang infrastruktur dan kawasan industri merupakan sektor prioritas dan bernilai signifikan,” tutur Kepala BKPM Franky Sibarani kemarin.
Untuk mengawal investasi, pihaknya bakal berkoordinasi dengan pihakterkait di Malaysia. Koordinasi dilakukan dengan KBRI Kuala Lumpur dan kementerian teknis terkait.
Minat investasi investor Malaysia itu terdeteksi melalui invesment forum Indonesia-Malaysia yang diinisiasi KBRI Kuala Lumpur. Di sela acara itu, Franky mengadakan one on one meeting dengan sejumlah investor Malaysia bergerak sektor telekomunikasi USD 10 juta dan jasa angkutan udara dan perdagangan USD 60 juta.
Selanjutnya, KBRI Malaysia dan Kantor Perwakilan BKPM Singapura juga menggelar Investment Clinic untuk menjaring detail minat investasi. (far)
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Rupiah Hari Ini Menguat Efek Sentimen Negatif kepada USD
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rawit Masih Tinggi
- Upaya Bea Cukai Berantas Rokok Ilegal di Jatim Didukung Pimpinan Ponpes Darul ‘Ulum
- Harga Emas Hari Ini, Antam, UBS, dan Galeri24 Stagnan
- Babe Haikal: Sertifikasi Halal Adalah Tanggung Jawab Mulia
- Resmikan Kantor Baru, Jakarta Oses Energi Perkuat Komitmen Pengelolaan Dana PI