Wozniacki Raih Semifinal
Minggu, 10 April 2011 – 21:14 WIB
CHARLESTON - Turnamen lapangan tanah liat Charleston Terbuka memberikan banyak ujian pada Caroline Wozniacki. Sejauh ini,petenis nomor satu WTA (Asosiasi Tenis Putri) itu mampu melewatinya dengan baik. Termasuk ujian berat di perempat final saat menghadapi unggulan keenam Yanina Wickmayer (Belgia), kemarin (9/4) WIB. Keberhasilan tersebut terjadi satu hari setelah unggulan teratas asal Denmark itu membutuhkan dua kali tiebreak untuk mengalahkan petenis Ceko Barbora Zahlavova Strycova. "Saya tahu akan mendapatkan peluang. Saat peluang dan kesempatan itu dating, saya harus mengambilnya," ujar Wozniacki.
Ujian yang didapat petenis Denmark tersebut lebih mengarah ke mental bertandingnya. Dalam keadaan terjepit, dia masih tetap tenang hingga mampu membalikkan keadaan. Sempat kalah di set pertama dan tertinggal 2-4 di set penentu, Wozniacki membekuk Wickmayer dengan 4-6, 6-4, 6-4.
"Dalam setiap pertandingan, ia menemukan jalan keluar dan mengalahkan lawannya. Itu yang paling penting," kata Wickmayer, seperti dikutip Associated Press.
Baca Juga:
CHARLESTON - Turnamen lapangan tanah liat Charleston Terbuka memberikan banyak ujian pada Caroline Wozniacki. Sejauh ini,petenis nomor satu WTA (Asosiasi
BERITA TERKAIT
- Hasil FP1 MotoGP Barcelona Mengejutkan, Bukan Martin atau Pecco Paling Kencang
- Petuah Marc Klok kepada Timnas Indonesia saat Menghadapi Jepang
- Indonesia vs Jepang: Begini Prediksi Pelatih Persib Bojan Hodak
- Live Streaming FP1 MotoGP Barcelona, Baru Mulai Sudah Ada Kecelakaan
- Jadwal Semifinal Kumamoto Masters 2024, Ada 4 Wakil Indonesia
- Persib Berencana Kembali ke Stadion GBLA, Bojan Hodak Masih Pikir-pikir