WSBK 2023 Akan Digelar di Sirkuit Mandalika, Catat Tanggalnya

jpnn.com, MANDALIKA - Ajang World Superbike (WSBK) Indonesian Round 2023 akan berlangsung di Sirkuit Mandalika pada tanggal 3-5 Maret 2023.
WSBK kali ini akan menjadi kali ketiga setelah sempat digelar pada September 2021 dan November 2022 lalu.
Acara peluncuran WSBK 2023 itu berlangsung di salah satu kafe di Senayan, Kebayoran Baru pada Kamis (12/1).
Kegiatan itu dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno serta Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo.
Selain itu, hadir juga Direktur Operasi ITDC Troy Reza Warokka, Direktur Utama MGPA Priandhi Satria beserta jajaran ITDC Group.
Direktur Operasi Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) Troy Reza Warokka mengatakan suksesnya WSBK 2022 lalu menjadi bukti bahwa Indonesia mampu menjadi tuan rumah ajang internasional.
Menurut Troy, hal itu terbukti dari jumlah penonton yang lebih dari 50.000 orang pada WSBK 2022.
Oleh karean itu, ITDC dan MGPA siap kembali menyelenggarakan WSBK ketiga kalinya pada 3-5 Maret 2023.
Peluncuran WSBK 2023 di Sirkuit Mandalika ditandai dengan dimulainya penjualan tiket untuk menonton event internasional tersebut.
- KAI Catat Tiket Lebaran 2025 Terjual 1,8 Juta Lembar
- KAI Jual Tiket Super Murah untuk Lebaran, Catat Tanggalnya!
- GT World Challenge Asia 2025 Bakal Memperkuat Branding Indonesia di Mata Dunia
- DAMRI Hadirkan Layanan Bandung-Yogyakarta PP, Sebegini Tarifnya
- GT Radial Jadi Official Tire di Subaru BRZ Super Series 2025
- Pertamina Gelar Program Pelatihan Pembalap Muda Indonesia Bersama VR46 Riders Academy