Wuih! Anies Ajak Warga Luar Batang Gusur Gubernur

jpnn.com - JPNN.com - Calon Gubernur (cagub) DKI Jakarta Anies Baswedan menolak aksi penggusuran yang terjadi di area Masjid Keramat, Luar Batang, Penjaringan.
Sebab, penggusuran hanya akan menimbulkan masalah baru khususnya tempat tinggal bagi warga miskin Jakarta.
Menurut Anies, ada pendekatan baru yang sudah dilakukan di dunia untuk menata kampung-kampung yang dihuni masyarakat dengan ekonomi rendah.
Pendekatan itu tidak hanya sekadar memindahkan warga ke tempat lain.
"Kami lebih mengedepankan peremajaan kampung, di mana kampung-kampung dihidupkan bukan dipindahkan penduduknya," ucap mantan rektor Paramadina itu dalam sambutannya, Senin (26/12).
Peremajaan itu berupa penataan kampung serta menghidupkan kembali kegiatan-kegiatan kemasyarakatan yang bertujuan untuk membangun kampung agar lebih asri dan nyaman.
Selain menolak penggusuran Anies juga akan mengedepankan diskusi dengan warga.
"Mereka menginginkan ada dialog, bukan keputusan tanpa mereka tidak diajak bicara," kata Anies yang ingin pembangunan Jakarta lebih adil dan humanis.
JPNN.com - Calon Gubernur (cagub) DKI Jakarta Anies Baswedan menolak aksi penggusuran yang terjadi di area Masjid Keramat, Luar Batang, Penjaringan.
- Hari Pertama Kerja, Rano Langsung Rencanakan Penggusuran Warga Bantaran Kali Krukut
- Tahun ke-12, Nara Kreatif Meluluskan 778 Siswa, Anies Baswedan Beri Pesan Khusus
- Inilah yang KPK Dalami dari Ahok terkait Kasus Korupsi LNG
- KPK Periksa Ahok, Lihat
- Sampit Bantul
- Kedekatan Anies-Ahok Simbol Perlawanan ke Pemerintah hingga Sinyal Oposisi