Wuih, Arab Saudi Temukan 4 Sumber Duit Baru di Tengah Gurun

jpnn.com, RIYADH - Arab Saudi pada Minggu (27/12) mengumumkan penemuan empat ladang minyak dan gas baru.
Menteri Energi Arab Saudi Pangeran Abdulaziz bin Salman Al Saud mengatakan bahwa penemuan oleh Saudi Aramco tersebut berada di berbagai lokasi di negara kerajaan itu.
Minyak nonkonvensional ditemukan di ladang minyak al-Reesh, barat laut Dhahran, dan di Sumur al-Ajramiyah No. 1, barat laut Kota Rafhaa di Provinsi Perbatasan Utara.
Gas nonkonvensional juga ditemukan di reservoir al-Sarrah di sumur al-Minahhaz, barat daya ladang minyak Ghawar, dan di sumur al-Sahbaa, selatan Ghawar.
Sang menteri mengatakan bahwa Saudi Aramco terus bekerja untuk menentukan ukuran dan volume ladang yang ditemukan tersebut.
Pada Agustus lalu, Arab Saudi mengumumkan penemuan dua ladang minyak dan gas di wilayah perbatasan utara. (xinhua/ant/dil/jpnn)
Arab Saudi mengumumkan penemuan empat situs yang berpotensi menjadi sumber duit baru bagi kerajaan tersebut
Redaktur & Reporter : Adil
- 2 Kartu Merah, Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
- Perkuat Hubungan Dua Negara, Mohsein Saleh Al Badegel Pertemukan Bamsoet & KADIN Saudi
- MIND ID Terima Kunjungan Menteri Perindustrian dan SDM Arab Saudi di Indonesia
- Kementerian P2MI Memfasilitasi Kepulangan 124 Pekerja Migran dari Arab Saudi
- Menteri Industri Arab Saudi Bakal ke Indonesia, Bahas Kerja Sama Sektor Unggulan
- Sebut Denda Besar Sekali, AMPHURI Ingatkan Pemegang Visa Umrah Taat Tenggat Keluar dari Saudi