Wuih! Venna Melinda Masuk Bursa Pilkada Kota Bekasi
jpnn.com, BEKASI - Anggota DPR RI Venna Melinda masuk bursa calon wakil wali kota Bekasi. Mantan artis itu hendak disandingkan Partai Demokrat dengan petahana Rahmat Effendi.
Wacana tersebut berasal dari aspirasi kader dan pengurus Partai Demokrat Kota Bekasi.
“Ya, ada wacana kami munculkan Venna Melinda di Pilkada,” ungkap Wakil Ketua Organisasi, Kaderisasi dan Keanggotaan DPC Demokrat Kota Bekasi Arwis Sembiring kepada Radar Bekasi, Rabu (22/3).
Arwis mengakui, Demokrat saat ini sedang dalam melakukan penjajakan dengan Golkar yang diperkirakan akan kembali mengusung petahana Rahmat Effendi.
“Kita sedang membicarakan rencana pertemuan antara pihak Rahmat Effendi dengan Venna Melinda, kemungkinan dalam waktu dekat ini,” ujar Arwis.
Dimunculkannya sosok Venna Melinda, kata Arwis, karena mantan Putri Indonesia itu diyakini mampu mendongkrak perolehan suara. Dari segi kompetensi, anggota Komisi X DPR itu juga cukup berpengalaman.
Meski begitu diakunya, Demokrat tetap memberikan kesempatan kepada semua kader untuk maju pada pilkada mendatang. Pasalnya, belum ada keputusan resmi dari DPP mengenai calon yang akan diusung.
“Semua kader berpeluang. Nantikan ada penjaringan. Soal keputusan siapa yang akan diusung, kita serahkan sepenuhnya kepada DPP," jelasnya.
Partai Demokrat (PD), imbuhnya, akan terus bekerja dan mengokohkan internal partai dalam rangka menghadapi Pilkada Serentak 2018. Sejumlah nama calon kepala daerah akan masuk dalam proses penjaringan PD yang direncanakan pada Juni mendatang.
Anggota DPR RI Venna Melinda masuk bursa calon wakil wali kota Bekasi. Mantan artis itu hendak disandingkan Partai Demokrat dengan petahana Rahmat
- AHY Ungkap Partai Demokrat Sempat Dijegal Saat Ingin Masuk Pemerintahan
- Demokrat Gelar Puncak Perayaan Natal Nasional, Undang Tokoh & Petinggi Partai
- Demokrat Gelar Baksos-Donor Darah, Rangkaian Awal Perayaan Natal Nasional
- Panitia Persiapan Natal Demokrat Pastikan Semua Kader Terlibat
- Indonesia Jadi Anggota BRICS, Marwan Cik Asan: Ini Langkah Strategis!
- Anggap Kenaikan PPN 12 Persen Prorakyat, Marwan Cik Asan: Ini Keputusan Tepat