Wuihhh, Honor untuk Pengawas TPS Pemilu Menggiurkan

jpnn.com, MADIUN - Bawaslu Kota Madiun akan menyiagakan ratusan pengawas Tempat Pemungutan Suara (TPS) jelang Pemilu pada April 2019. Saat ini Bawaslu telah membuka pendaftaran pengawas TPS. Bagi yang lolos, nantinya bakal menerima honor yang cukup menggiurkan.
BACA JUGA : Lowongan: Dibutuhkan 2 Ribu Lebih Pengawas TPS
Dalam satu pekan ke depan Bawaslu Kota Madiun akan membuka kesempatan bagi warga Kota Madiun, untuk menjadi pengawas TPS.
Bawaslu bakal merekrut sesuai jumlah TPS yang ada di Kota Madiun. Untuk saat ini, jumlah yang terdaftar di KPU Kota Madiun sebanyak 601 TPS.
BACA JUGA : Ini Syarat jadi Pengawas TPS Pemilu 2019
Ketua Bawaslu Kota Madiun, Kokok Heru Purwoko menjelaskan, pengawas TPS bakal mendapatkan honor cukup menggiurkan yakni Rp 550 ribu per orang.
Bawaslu akan melakukan seleksi baik secara adminitrasi maupun wawancara bagi pelamar pengawas TPS. "Bagi yang lolos, mereka akan dilantik serta diberikan pelatihan terkait kepemiluan," jelas Kokok.
BACA JUGA : Pengawas TPS Wajib Dokumentasikan Pemungutan Suara
Bawaslu akan melakukan seleksi baik secara adminitrasi maupun wawancara bagi pelamar pengawas TPS.
- OTT Dugaan Politik Uang PSU Pilkada Serang, Bawaslu Sita Barbuk Uang & HP
- Bawaslu Sebut PSU Pilkada Serang Berjalan Lancar Meski Ada OTT Pelaku Politik Uang
- Bawaslu RI Turun Langsung Awasi PSU Pilkada Serang, Ada Temuan Pelanggaran
- Politik Uang PSU Pilkada Serang, Gakkumdu Sita Duit Sebanyak Ini
- Bawaslu Temukan Logistik PSU Masih Belum Lengkap di Serang
- Dugaan Kecurangan, Tiga Kepala Desa Kabupaten Banggai Dilaporkan ke Bawaslu