Wuih...Ketatnya Pengamanan Kamar Jessica di RSCM

jpnn.com - JAKARTA - Polda Metro Jaya memberikan ruangan khusus pada tersangka pembunuhan berencana, Jessica Kumala Wongso di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Jakarta Pusat.
Pengacara Jessica, Yudi Wibowo Sukinto memandang, bahwa ruang khusus tersebut tak berbeda seperti ruang isolasi. Menurut dia, setiap pengunjung yang ingin masuk harus melewati dua pintu berlapis.
"Itu ruanganya ada satu pintu terkunci. Terus di dalamnya ada pintu yang terkunci lagi. Double," kata Yudi saat dihubungi, Jumat, (12/2).
Selain itu, tambah Yudi, Polda Metro juga menyertakan sebanyak 5 petugas bersenjata lengkap guna menjaga Jessica. Pengawasan itu, dikatakan Yudi, terlalu berlebihan.
"Dijaga 2 Polwan dan 3 polisi bersenjata lengkap," jelasnya.
Sebelumnya diketahui, Jessica tengah menjalani pemeriksaan jiwa oleh psikiater di bawah Departemen Ilmu Kesehatan Jiwa RSCM. Direktur Reserse Kriminal Umum Polda Metro Jaya Kombes Pol Krishna Murti, mengatakan bahwa pemeriksaan ini untuk mengetahui kondisi kejiwaan Jessica. (Mg4/jpnn)
JAKARTA - Polda Metro Jaya memberikan ruangan khusus pada tersangka pembunuhan berencana, Jessica Kumala Wongso di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Begini Kata Polisi soal Hasil Tes Psikologi dan Puslabfor Dokter Priguna
- Polisi Buton yang Ditusuk Warga Korban Salah Sasaran
- Cekcok Antar-Debt Collector Berujung Pengeroyokan di Pekanbaru
- Dengar Ada Mahasiswi Mandi, Dokter MAES Berbuat Nekat, Terjadilah
- Oknum Dokter di Medan Tersangka Pencurian dengan Kekerasan, Begini Kejadiannya
- Arena Judi Sabung Ayam Digerebek Polisi, Pemain Sudah Tidak di Lokasi