Wuih..Tiket Pembukaan PON Jabar Dipastikan Gratis

jpnn.com - BANDUNG - Pembukaan PON XIX Jabar akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (17/9). Acara ini terbatas hanya untuk tamu undangan saja.
"Tiket tidak dijual, tapi masuk ke GBLA harus pakai tiket undangan," ujar Sekda Provinsi Jawa Barat Iwa Karniwa di Gedung Sate, Bandung, Selasa (13/9).
Ditanya soal tiket, Iwa memastikan bahwa warga sekitar GBLA menjadi prioritas untuk menyaksikan upacara pembukaan PON. Dia mengaku, sudah membahas hal ini dengan Bidang Promosi dan Dana Usaha serta Bidang Acara PB PON.
Menurut rencana, pembagian tiket untuk masyarakat sekitar akan dilakukan melalui kecamatan. Namun, lanjut Iwa, pihaknya saat ini masih melakukan penyempurnaan mengenai mekanisme pendistribusian tiket. "Termasuk jumlahnya nanti akan segera ditentukan," ujarnya.
Dia menambahkan, diprioritaskannya warga setempat untuk menyaksikan upacara pembukaan PON juga berkaitan dengan kapasitas parkir di GBLA.
"Jumlah pastinya masih akan kita bahas karena ada beberapa bagian di dalam stadion yang enggak boleh dipakai. Rencananya akan dibahas lagi," pungkasnya. (agp/dil/jpnn)
BANDUNG - Pembukaan PON XIX Jabar akan dilangsungkan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Sabtu (17/9). Acara ini terbatas hanya untuk
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Kapten Venezia Jay Idzes Melihat Ada Secercah Harapan Bertahan di Serie A
- Era Baru Timnas Basket Indonesia, David Singleton Dipercaya Jadi Pelatih di SEA Games 2025
- 4 Pemain All Stars Lengkapi Skuad SDN Srengseng 01 yang Dikirim SKF ke Gothia Cup 2025
- Jadi Sponsor Utama PBSI, BNI Dukung Tim Bulutangkis Indonesia Berlaga di Sudirman Cup 2025
- Liga 1: Andre Rosiade Merasa Semen Padang Sudah Diatur untuk Degradasi
- Fadil Imran Punya Target Tinggi, Fajar Alfian Cs Harus Tembus Final Sudirman Cup 2025