Wujudkan Bogor Berkeadaban, Bupati Ade Yasin Bantu Legalitas Ponpes

jpnn.com, BOGOR - Bupati Bogor Ade Yasin terus mewujudkan berbagai program yang sudah menjadi komitmennya untuk memajukan daerah yang dipimpinnya.
Salah satunya ialah mewujudkan Kabupaten Bogor Berkeadaban. Ade mengatakan, Pemerintah Kabupaten Bogor melaksanakan berbagai program untuk mendukung visi itu.
Ade menyampaikan hal itu saat membuka Kegiatan Pendidikan Kader Ulama angkatan ke-13 yang diselenggarakan oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Bogor di gedung Tegar Beriman, Kamis (11/4).
"Karsa Bogor Berkeadaban yang sudah kami laksanakan di antaranya program Bogor Ngaos (Mengaji), Nongol Babat sudah kami laksanakan kembali, program Jumling atau Jumat Keliling juga bantuan untuk marbut masjid," ujar Ade.
Ade Yasin juga mengaku tidak ingin mendengar ada pondok pesantren yang tak mempunyai legalitas.
"Oleh karena itu, kami berikan bantuan bagi pondok pesantren untuk perizinan serta legalitasnya," imbuh politikus PPP itu.
Dalam kesempatan itu juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Pemkab Bogor, MUI Kabupaten Bogor, dan Pengurus Daerah Ikatan Notaris Indonesia untuk menandai pemberian bantuan legalitas ponpes. (jos/jpnn)
Bupati Bogor Ade Yasin terus mewujudkan berbagai program yang sudah menjadi komitmennya untuk memajukan daerah yang dipimpinnya.
Redaktur & Reporter : Ragil
- Safari Ramadan di Jateng, Muzani: Ponpes Harus Terlibat Wujudkan Indonesia Emas 2045
- BAZNAS Bantu Kemandirian Ekonomi Ponpes Melalui Program Zmart
- Polisi Ungkap Kronologi Kasus Pembacokan di Ponpes Ibun Bandung, Oh Ternyata
- Lewat Program Ini, Telkom Berkomitmen Mengatasi Perubahan Iklim di Indonesia
- Cucun Syamsurijal Apresiasi Peran Besar Kiai Cerdaskan Bangsa Lewat Pesantren
- Majelis Masyayikh Pengin Memastikan Pesantren Tak Hanya Bertahan, tetapi Berkontribusi