Wujudkan Indonesia Emas 2045, Bamsoet Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Berkelanjutan
![Wujudkan Indonesia Emas 2045, Bamsoet Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Berkelanjutan](https://cloud.jpnn.com/photo/arsip/normal/2024/05/01/ketua-mpr-bambang-soesatyo-saat-menyampaikan-sosialisasi-emp-hmwm.jpg)
jpnn.com, JAKARTA - Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet mengatakan gagasan Indonesia Emas 2045 adalah sebuah visi ideal dan cita-cita luhur yang tidak mungkin bisa digapai secara instan.
Namun, untuk menggapainya dibutuhkan proses serta menuntut kontribusi dari seluruh pemangku kepentingan.
Bamsoet menyebut saat ini masih ada rentang waktu 21 tahun untuk menuju Indonesia Emas 2045.
Artinya, untuk mewujudkan visi Indonesia Emas, setidaknya bangs ini masih harus melampaui hingga empat periodisasi pemerintahan.
"Di sinilah pentingnya gagasan kepemimpinan keberlanjutan," tegas Bamsoet saat Sosialisasi Empat Pilar MPR bersama Himpunan Mahasiswa Buddhis Indonesia (HIKMAHBUDHI) di Jakarta, Jumat (29/3).
Ketua ke-20 DPR itu menegaskan pembangunan khususnya dalam jangka panjang harus diselenggarakan dengan mengedepankan aspek kesinambungan dan dibangun di atas visi bersama yang telah dirumuskan secara matang dan disepakati sebagai konsensus nasional oleh segenap pemangku kepentingan.
"Ini penting untuk menjamin tidak akan terjadi perubahan atau pergeseran orientasi pembangunan jangka panjang yang telah disepakati, termasuk ketika terjadi pergantian rezim pemerintahan," ujar Bamsoet.
Dia menjelaskan sedemikian pentingnya konsep 'kepemimpinan berkelanjutan' sehingga survei Institutional Global EY tahun 2021 mencatat bahwa sekitar 74 persen investor akan mengalihkan investasi dari perusahaan yang memiliki nilai 'kinerja keberlanjutan' yang buruk.
Ketua MPR Bambang Soesatyo alias Bamsoet menegaskan pentingnya kepemimpinan berkelanjutan dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045
- Waka MPR: Keterlibatan Perempuan dalam Politik Bukan Hanya Sekadar Hak, tetapi
- Hadiri HUT ke-17 Partai Gerindra, Bamsoet Dukung Gagasan Presiden Prabowo
- Waka MPR Dorong Keterlibatan Aktif Masyarakat dalam Pengembangan Kawasan Cagar Budaya
- Wakil Ketua MPR Apresiasi Kebijakan Prabowo yang tak Memangkas Anggaran KIP Kuliah
- Waka MPR Berharap Kemendiktisaintek tak Memotong Anggaran Beasiswa Terkait Efisiensi
- Waka MPR Minta Lembaga di Sektor Pendidikan Tingkatkan Efektivitas Kerja