Wujudkan Mimpi, Ashanty Bedah Rumah Penggembala di Mojokerto
jpnn.com, JAKARTA - Penyanyi Ashanty bersyukur bisa merealisasikan mimpinya membedah rumah warga yang tak lagi layak huni.
Istri Anang Hermansyah itu membedah rumah Buadi, penggembala di Mojokerto, Jawa Timur, baru-baru ini.
Aksi sosial itu dilakukan Ashanty di bawah naungan Yayasan The Hermansyah. Adapun seluruh biaya bedah rumah itu berasal dari dompet Ashanty dan sahabatnya, Jessica, tanpa bantuan sponsor.
"Sebenarnya sejak 10 tahun lalu semenjak menikah sama Mas Anang dan Mamaku selalu mengajarkan ketika punya rezeki lebih jangan lupa berbagi sama orang lain," ujar Ashanty di kawasan Pondok Indah, Jakarta Selatan, Kamis (21/10).
Dia mengatakan bahwa sejak Yayasan The Hermansyah terbentuk 10 tahun lalu, dirinya sudah ingin melakukan bedah rumah.
Akhirnya tahun ini dia berkesempatan melakukan kegiatan itu. Pemilihan rumah yang akan dibedah pun secara acak.
"Jadi, keluarga ini hidupnya di tengah orang yang bangunan-bangunannya benar (permanen), dia nyempil," ucap Ashanty.
Bukan tanpa alasan Ashanty memilih daerah Mojokerto, sebagai tempat pertama bedah rumah. Pasalnya, kakek buyutnya merupakan pejuang di daerah tersebut.
Ashanty bersyukur bisa merealisasikan mimpinya melakukan bedah rumah yang tak lagi layak huni.
- Wamenaker Immanuel Ebenezer Ingin Negara Selalu Hadir Memajukan Industri Musik
- Sahabat Buruh Andra Soni Bedah Rumah & Sediakan Pompa Air Bagi Warga di Banten
- Anang Ungkap Fakta Soal Persiapan Pernikahan Azriel Hermansyah
- Begini Cara Anang Hermansyah Memaknai Hari Kemerdekaan ke-79
- Atta Halilintar 'Dirujak' Gegara Menyeret Nama Vanessa Angel, Ashanty Tegaskan Hal Ini
- Anang Hermansyah Hampir Emosi Mendengar Kabar Aurel Hermansyah Difitnah