Wuling Bingo Mengadopsi Teknologi Pertukaran Baterai CATL

jpnn.com - SAIC - GM - Wuling (SGMW) bermitra dengan CATL mengadopsi solusi penggantian baterai, dengan standar Choco-SEB untuk kendaraan komersial.
Infrastruktur penggantian baterai CATL disebut sebagai Evogo, di mana kerja sama itu akan membantu CATL mendorong perkembangan infrastruktur penggantian baterainya.
Sebelumnya, pada 18 November, SGMW mengumumkan kerja sama dengan CATL untuk menggunakan teknologi pertukaran baterai di segmen kendaraan logistik.
Dua perusahaan berencana untuk menciptakan kendaraan logistik bermerek Wuling yang lebih murah.
Strategi itu bertujuan untuk meningkatkan efisiensi operasional dan laba atas investasi mobil.
Tampaknya tiga model Wuling akan mengadopsi teknologi pertukaran baterai CATL yakni sedan Starlight, hatchback Bingo/Binguo, dan mobil Zhiguan.
CATL secara resmi mengungkapkan bahwa kendaraan SGMW akan mengadopsi baterai Choco-SEB.
Baterai tersebut diluncurkan pada 2022, bersama dengan infrastruktur pertukaran baterai Evogo.
SAIC-GM-Wuling (SGMW) bermitra dengan CATL mengadopsi solusi penggantian baterai, dengan standar Choco-SEB untuk kendaraan komersial.
- Wuling Air ev Bersinar di IIMS 2025
- Volkswagen Gandeng CATL Mengembangkan Baterai EV dengan Harga Kompetitif
- Menang Kompetisi Desain, Mafazi Bawa Wuling BinguoEV
- IIMS 2025, Wuling Tebar Promo Menguntungkan
- Beli Mobil Listrik Wuling BinguoEV Pada Februari, Bisa Dapat Harga 50 Persen
- Chevrolet Memperkenalkan Spark EUV, Rebadge dari Baojun Yep Plus