Wuling Bingo Versi SUV Resmi Mengaspal, Harga Mulai Rp 162 Jutaan

Jika ingin memasukkan lebih banyak barang ke dalam mobil, pengguna dapat melipat kursi baris kedua untuk menambah kapasitas bagasi hingga 1.450 L.
Di konsol tengah tersedia layar sentuh yang didukung oleh Ling OS.
Wuling Bingo SUV hadir dengan motor listrik tunggal yang terpasang di bagian depan.
Tenaga puncaknya mencapai 75 kW (100 hp), sedangkan torsi puncaknya 180 Nm.
Ada tiga pilihan baterai LFP yakni paket 31,9 kWh untuk jarak tempuh 330 km, lalu 37,9 kWh dengan jarak tempuh 401 km, dan baterai 50,6 kWh untuk 510 km.
Selain itu, paket terakhir dapat diisi oleh pengisi daya DC dalam waktu 30 menit.
Bingo SUV 330 km dibanderol 75.800 yuan atau Rp 162 juta, Bingo SUV 401 km 84.800 yuan atau Rp 181 juta, Bingo SUV 510 km 95.800 yuan atau Rp 205 juta. (carnewschina/jpnn)
Wuling baru saja meluncurkan Bingo dalam versi sport utility vehicle (SUV), di pasar Tiongkok.
Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha
- Kabar Baik Buat Konsumen Aion Hyptec HT di Indonesia, Bikin Keluarga Senang
- Toyota Meluncurkan SUV Listrik, Diklaim Punya Jelajah Hingga 520 Km, Harga Terjangkau
- Wuling Air ev Bersinar di IIMS 2025
- Resmi Berburu Peruntungan di Indonesia, Xpeng Rilis MPV dan SUV Listrik
- BYD Sealion 7 Diharapkan Sudah Bisa Dipakai Buat Lebaran
- SUV Listrik J6 Bikin Chery Tersenyum di IIMS 2025