Wuling Mulai Coba Peruntungan di Kendaraan Niaga Ringan
jpnn.com, JAKARTA - Ekspansi bisnis Wuling Motors sepertinya bakal meluas, tidak saja fokus di segmen mobil penumpang tapi sebentar lagi menyasar ke kendaraan niaga ringan (Light Commercial Vehicle).
Langkah tersebut diketahui dari munculnya gambar sosok Confero dengan bagian interior trondol (kosong) serta bagian pilar B dan C tanpa kaca jendela atau bisa disebut blind van (BV).
Hal itu juga diperkuat lewat data Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) terkait Jenis Kendaraan Bermotor dan Nilai Jual Ubah Bentuk Kendaraan Bermotor, di mana tertera mobil baru Wuling dalam kolom mobil jenis BV.
Masih dari data Kemendagri, Wuling jenis BV ditenagai mesin lebih kecil dari jenis penumpang (passanger) yakni 1,200 cc dengan transmisi manual. tidak ketinggalan harga NJKB (Nilai Jual Kendaraan Bermotor) atau off the road senilai Rp 79,000,000 dengan DP PKB menjadi Rp 85,715,000.
Strategi perluasan pasar ke kendaraan niaga ringan yang diambil Wuling cukup logis, pasalnya segmen ini masih sangat potensial khususnya di bisnis logistik atau menjadi kendaraan pengiriman barang dalam kota.
Apalagi, Wuling sendiri cukup piawai dan memiliki pengalaman baik bermain di pasar kendaraan komersial di China, tercatat menjadi merek kendaraan niaga paling laris.
Pemain yang sudah menikmati pertumbuhan di segmen tersebut ialah Daihatsu dan Suzuki. (mg8/jpnn)
Ekspansi bisnis Wuling Motors sepertinya bakal meluas, tidak saja fokus di segmen mobil penumpang tapi sebentar lagi menyasar ke kendaraan niaga ringan.
Redaktur & Reporter : Rasyid Ridha
- Wuling Merilis Mobil Listrik Mungil Serbaguna, Harga Rp 100 Jutaan
- Awal Tahun, Wuling Beri Promo Menarik
- Wuling Zhiguang EV Menawarkan Aksesibilitas Lewat Pintu Geser
- Pabrik Baterai Wuling CloudEV dan BinguoEV Resmi Beroperasi di Cikarang
- Penjualan Mobil Listrik Pada November 2024 Terkerek Naik
- Penjualan Mobil Baru November 2024, Hyundai Masih Tertekan Merek Tiongkok