Teknologi WISE Bikin Mobil Wuling Makin Pintar, Berikut Penjelasannya

jpnn.com, JAKARTA - Wuling Motor mengawali tahun 2021 langsung menggebrak pasar dengan memperkenalkan teknologi baru yaitu Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE).
Teknologi tersebut dapat mewujudkan ekosistem pintar, pengguna dan kendaraannya bisa saling terhubung lewat jaringan internet.
Pengemudi bisa mengendalikan semuanya lewat smartphone atau head unit.
WISE juga dilengkapi dengan advanced driver assistance system (ADAS).
Fungsinya membantu pengemudi berkendara dalam berbagai kondisi yang akan membuat nyaman dan aman di berbagai kondisi.
“Kami hadirkan Wuling WISE sebagai wujud kami untuk terus berinovasi di Indonesia," ungkap Brand dan Marketing Director Wuling Motor Yin Yi dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/1).
Yin Yi pun berharap adanya teknologi tersebut dapat menjawab kebutuhan masyarakat di era mobilitas modern dan menyajikan kemudahan dalam berkendara di masa mendatang.
WISE terdiri dari beberapa bagian di antaranya internet car. Inovasi ini bisa menghubungkan pengemudi mobil dengan kendaraan melalui smartphone dan head unit.
Wuling Motor resmi memperkenalkan teknologi baru yaitu Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE).
- Wuling Siap Mengawal Selama Mudik Lebaran 2025, Konsumen Mobil Listrik Gratis Ngecas
- Bentuk Perhatian Khusus Wuling Kepada Pencinta BinguoeEV
- Penjualan Mobil Januari-Februari, Wuling Satu-satunya Perwakilan Tiongkok di 10 Besar
- Wuling Air ev Bersinar di IIMS 2025
- Menang Kompetisi Desain, Mafazi Bawa Wuling BinguoEV
- IIMS 2025, Wuling Tebar Promo Menguntungkan