Wuuusss.... Rossi Start Terdepan, Pecah Rekor 8 Tahun
jpnn.com - MUGELLO – Valentino Rossi tampil istimewa pada kualifikasi MotoGP seri Mugello. Sempat terseok pada latihan bebas, Rossi mampu menjadi pembalap tercepat pada kualifikasi di Sirkuit Mugello, Sabtu (21/5).
Jagoan Movistar Yamaha itu sukses membukukan waktu satu menit 46,504 detik. Catatan itu merupakan lesatan hebat bagi Rossi yang sempat babak belur pada tiga latihan bebas sebelumnya.
Selain itu, Rossi juga berhasil memecahkan kutukan di Mugello. Ini merupakan pole position pertama Rossi di Mugello dalam delapan tahun terakhir. Kali terakhir Rossi melakukannya ialah pada 2008 silam.
BACA: Iannone Menakutkan, Marquez Menjanjikan, Rossi tak Meyakinkan
Rossi dibayangi jagoan Suzuki Maverick Vinales yang berada di posisi kedua dengan waktu satu menit 46,598 detik. Di sisi lain, Tito Rabat tak bisa membalap karena mengalami retak tulang selangka pada latihan bebas ketiga. (jos/jpnn)
Hasil kualifikasi:
1. Valentino Rossi (Movistar Yamaha) 1m 46.504s
2. Maverick Viñales (Team Suzuki Ecstar) 1m 46.598s
MUGELLO – Valentino Rossi tampil istimewa pada kualifikasi MotoGP seri Mugello. Sempat terseok pada latihan bebas, Rossi mampu menjadi pembalap
- Rachmat Irianto Mengalami Cedera Serius, Dokter Persib: Kondisi Lapangan Tak Rata
- Tembus Pelatnas Cipayung Lewat Jalur Pemantauan, Thalita Ramadhani Siap Berikan Pembuktian
- Debut Mengesankan Dejan/Fadia di India Open 2025, Rinov/Lisa Berbanding Terbalik
- Lihat Klasemen Liga 1, Panas di Zona Degradasi
- Ahmad Agung Minim Menit Bermain di Persik, Pelatih Persib Bojan Hodak tak Risau
- Patrick Kluivert Butuh Bantuan Klub Liga 1 Demi Kemajuan Timnas Indonesia