Xavi: Impian jadi Kenyataan

Xavi: Impian jadi Kenyataan
PRESTASI - Xavi Hernandez (kanan) saat merayakan kemenangan Spanyol dengan rekan-rekannya di lapangan. Foto: Getty Images/FIFA.com.
Iniesta sendiri, yang dalam laga final itu juga terpilih sebagai Man of The Match, pun berkomentar senada dengan rekannya. "Saya seolah belum benar-benar percaya (ini terjadi). Saya bisa mendapat peluang mencetak gol yang demikian penting untuk tim kami. Itu benar-benar luar biasa," ungkapnya.

"Itu (sebenarnya) hanyalah kontribusi kecil dalam laga yang begitu berat, begitu keras, dengan hampir segala hal terjadi di lapangan, dan saya rasa kami berhak mendapatkannya (kemenangan). Kami harus merasa bangga dengan setiap anggota tim ini, dari yang pertama sampai yang terakhir," tambahnya.

Sementara, pemain tengah Arsenal, Cesc Fabregas, merupakan juga orang yang berperan besar dalam kemenangan itu. Kendati baru masuk jelang akhir babak kedua waktu normal, adalah umpannya yang diselesaikan dengan baik oleh Iniesta menjadi gol penentu itu. "Ini adalah momen besar bagi saya, bagi semua orang Spanyol. Bagi para pemain, khalayak semua. Kami semua sangat bangga dengan ini," katanya.

"Kami tak mengira kami akan berhasil, dan ini jelas sesuatu yang spesial. Saat saya masuk (di laga itu), saya langsung panas dan bersemangat. Ini (PD 2010) sempat menjadi turnamen yang berat bagi saya khususnya, di mana saya tak begitu banyak bermain," tambah Fabregas pula. (ito/jpnn)
Berita Selanjutnya:
Juara Terima Rp 271 Miliar

JOHANNESBURG - Pemain tengah Spanyol Xavi Hernandez menggambarkan kesuksesan negerinya di Piala Dunia (PD) 2010 sebagai sebuah impian yang jadi kenyataan.


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News