Xavi Pergi, Bek Barca Ternyata tak Kecewa

jpnn.com - BARCELONA- Barcelona ternyata tak terlalu kecewa jika Xavi Hernandez hengkang pada akhir musim nanti. Pasalnya, Barcelona sudah terbiasa kehilangan sosok terbaik sebelumnya.
Sebagaimana diketahui, gelandang jenius itu memang santer dikabarkan bakal bermain di Qatar. Sinyal itu makin kuat setelah Xavi tertangkap kamera tengah berkunjung ke Qatar.
“Barca sudah menyiapkan semuanya. Pemain terbaik dengan Ballon d’Or atau pelatih terbaik bisa pergi,” terang bek Barcelona, Gerard Pique sebagaimana dilansir laman Sky Sports.
Xavi merupakan pemain dengan jumlah laga terbanyak bersama Barcelona. Selain itu, mantan playmaker timnas Spanyol tersebut juga menjadi simbol kejayaan akademi La Masia milik Barca.
“Puyol pergi. Guardiola pergi. Tanpa mereka, tim terlihat tak hidup. Tapi, hidup terus berjalan. Jika Xavi pergi, ini akan menjadi kehilangan besar. Namun, tim akan terus melangkah,” tegas Pique. (jos/jpnn)
BARCELONA- Barcelona ternyata tak terlalu kecewa jika Xavi Hernandez hengkang pada akhir musim nanti. Pasalnya, Barcelona sudah terbiasa kehilangan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- All England 2025: Doa Fajar/Rian Mengiringi Perjuangan Leo/Bagas dan Sabar/Reza
- Ini Wakil Indonesia yang Masih Tersisa di All England 2025
- Inilah 40 Kontestan Perempat Final All England 2025
- Nestapa Tunggal Putra Indonesia di All England 2025, Tanpa Wakil di Perempat Final!
- Banyak Pebulu Tangkis Indonesia Tumbang di 16 Besar All England, Tiongkok Masih Mendominasi
- PSSI Umumkan Komposisi Pelatih Timnas Indonesia, Kental Aroma Belanda