Xavi Terpilih Jadi Kapten Barcelona
jpnn.com - BARCELONA - Ban kapten Barcelona musim 2014/2015 bakal melingkar di lengan Xavi Hernandez. Itu terjadi setelah Xavi memenangkan voting yang dilakukan para pemain Barcelona terkait pengganti Carles Puyol.
Musim lalu, gelandang jenius berusia 34 tahun itu sebenarnya sudah beberapa kali mengenakan ban kapten di lengannya. Namun, saat itu Xavi masih berstatus wakil Puyol.
Nah, Xavi kini bisa menahbiskan diri sebagai kapten permanen setelah Puyol memutuskan pensiun. Nantinya, Andreas Iniesta, Lionel Messi dan Sergio Busquets akan bergantian menjadi kapten jika Xavi absen.
Terpilihnya Xavi sebenarnya bukan hal yang mengejutkan. Pasalnya, mantan gelandang timnas Spanyol itu memang merupakan pemain inti paling senior di Barcelona saat ini.
Xavi sudah membela Barcelona sejak 1998 silam. Hingga kini, Xavi sudah membela Barcelona hampir 500 pertandingan di La Liga. Gelandang binaan akademi La Masia itu juga sudah menghadirkan banyak gelar. Di antaranya ialah tujuh La Liga, tiga Liga Champions dan dua Copa Del Rey. (jos/jpnn)
BARCELONA - Ban kapten Barcelona musim 2014/2015 bakal melingkar di lengan Xavi Hernandez. Itu terjadi setelah Xavi memenangkan voting yang dilakukan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Debut Apik Bidadari Cantik dari Bulgaria, Langsung Bikin Gresik Kalah di Kandang
- Proliga 2025: Thuy Cedera, Gresik Petrokimia Kalah dari Jakarta Livin
- Asyik, Laga Pelita Jaya vs Dewa United Disiarkan Gratis di Youtube
- Nova Arianto Cukup Puas Komposisi Skuad Timnas U-17 Indonesia, tetapi Punya Catatan
- Prawira Bandung Siap Bikin Kejutan di IBL 2025
- Menuju Piala Asia 2025, Timnas U-17 Indonesia Gelar TC Perdana di Stadion Sidolig Bandung