Xiaomi Punya Sepeda Listrik Untuk di Dalam Komplek

Xiaomi Punya Sepeda Listrik Untuk di Dalam Komplek
Sepeda listrik Xiaomi Himo C20. Foto: Xiaomi

jpnn.com - Xiaomi membuat diferensiasi produk, tidak hanya di sektor ponsel genggam dan alat rumah tangga, perusahaan asal Cina itu baru saja mengumumkan peluncuran sepeda listrik berukuran besar.

Sepeda listrik besutan Xiaomi itu akan dipasarkan di bawah sub-brand HIMO dengan nama HIMO C20 yang didukung motor listrik berkapasitas 250 watt yang dapat berjalan hingga 25 km/jam.

Sepeda listrik HIMO C20 ditenagai baterai 36 volt 10 Ah yang dapat dilepas. Dengan demikian, energi yang dihasilkan oleh baterai ialah 360 Wh.

Perusahaan berbasis di Cina itu mengklaim, sepeda listrik terbarunya mampu melesat hingga 80 km sebelum baterainya harus diisi ulang. Untuk pengisian baterai, pengguna juga bisa menggunakan pedal (saat menggowes) atau menghubungkan dengan soket sumber listrik.

Baterai tersebut dapat diisi hingga penuh minimal 6 jam. Namun, belum ada informasi berapa lama waktu yang diperlukan saat mengisi ulang menggunakan pedal.

HIMO C20 memiliki ukuran roda 20 inci serta dilengkapi dengan sistem pengereman mekanik. Xiaomi menganggap sistem penggereman mekanik cocok digunakan karena sepeda hanya memiliki kecepatan maksimal 25 km/jam.

HIMO C20 memiliki bobot keseluruhan hanya 21 kg, sehingga termasuk ringgan untuk sepeda listrik. Bobot yang tidak terlalu berat ini karena menggunakan frame alumunium. Ada pula pompa yang terletak di dekat jok sepeda sehingga pengendara dapat mengisi angin dengan mudah.

Di bagian setang terdapat layar LED sebagai petunjuk informasi jarak dan kecepatan. Layar tersebut juga berguna untuk mengatahui sisa daya baterai yang dimiliki. Xiaomi menjual HIMO C20 seharga USD 375  atau sekitar Rp 5,3 juta. (mg9/jpnn)


Xiaomi membuat diferensiasi produk, tidak hanya di sektor ponsel genggam dan alat rumah tangga, perusahaan asal Cina itu baru saja mengumumkan peluncuran sepeda listrik berukuran besar.


Redaktur & Reporter : Dedi Sofian

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News