Xiaomi Siap Boyong Redmi Note 10 5G ke Indonesia, Catat Tanggalnya
jpnn.com, JAKARTA - Xiaomi memastikan akan meluncurkan smartphone terbaru yakni Redmi Note 10 5G di Indonesia.
Peluncuran tersebut kabarnya akan dilakukan pada 22 Juli 2021 mendatang melalui video virtual.
Kehadiran perangkat itu diperkuat setelah Xiaomi mengunggah foto berupa teaser di akun resmi di Instagram.
Dalam foto itu tertulis bahwa Redmi Note 10 5G digadang sebagai 'Jawaranya 5G'.
"Menuju peluncuran #RedmiNote105G tanggal 22 Juli 2021, yuk kita bahas fiturnya satu-per-satu," tulis Xiaomi sebagai keterangan fotonya.
Tidak banyak informasi yang diberikan Xiaomi. Perusahaan smartphone asal Tiongkok itu mengatakan perangkat tersebut hadir dengan dual slot SIM 5G.
"Dengan 5G Dual SIM kamu bisa gunakan koneksi 5G dari dua operator yang berbeda," katanya.
Redmi Note 5G diluncurkan secara global pada Maret 2021 lalu. Mengenai spesifikasi yang akan dibawa ke Indonesia kemungkinan tidak jauh berbeda.
Xiaomi memastikan akan meluncurkan smartphone terbaru yakni Redmi Note 10 5G di Indonesia.
- Kinerja Penjualan Smartphone Apple dan Samsung Tertekan Oleh Merek Tiongkok
- Xiaomi Tambah Lagi Mobil Listrik Terbaru Mereka, Sebegini Harganya
- Xiaomi Tebar Promo Menarik, Ada Smart TV Mulai Rp 1,6 Juta
- Bertarget Lepas dari Qualcomm dan MediaTek, Xiaomi Mengembangkan Prosesor Mandiri
- Sedan Listrik Xiaomi SU7 Ultra Ditanami 3 Motor Listrik, Tenaganya 1.526 Hp, Wow!
- Xiaomi Mix Flip Bakal Meluncur Akhir Bulan Ini, Sebegini Harga Perkiraannya