XL Alokasikan Belanja Modal Rp 7 Triliun

jpnn.com - JAKARTA-Pelanggan PT XL Axiata Tbk (XL) di Makassar kini telah bisa mengambil manfaat dari layanan internet cepat 4G LTE (long term evolution).
Sejak November 2016 lalu, layanan internet cepat ini telah sampai di Ibu Kota Sulawesi Selatan.
Layanan akan menyusul kemudian kota-kota lainnya di provinsi ini dan kota-kota lain di Sulawesi.
XL sangat berharap layanan internet cepat ini akan mampu ikut mendukung percepatan pembangunan di berbagai bidang di Sulawesi Selatan.
Termasuk juga bisa mendorong produktivitas ekonomi masyarakat setempat di era digital saat ini.
Apalagi, Kota Makassar dan sekitarnya memiliki potensi ekonomi yang besar. Presiden Direktur/CEO XL Dian Siswarini mengatakan, layanan 4G LTE dari XL kini hadir Makassar, kota terbesar di Sulawesi, sekaligus pintu gerbang ke Kawasan Timur Indonesia.
"Karena itu kami berusaha keras agar Makassar bisa mendapatkan layanan 4G tahun ini," katanya.
Setelah Makassar dan sebelumnya Manado, tahun depan menyusul beberapa kota lagi di Sulawesi.
JAKARTA-Pelanggan PT XL Axiata Tbk (XL) di Makassar kini telah bisa mengambil manfaat dari layanan internet cepat 4G LTE (long term evolution). Sejak
- Peredaran Rokok Polos Gerus Penerimaan Negara, Komisi XI DPR Berkomitmen Lakukan Hal Ini
- Tanggapi Santai Perang Tarif AS vs China, Bahlil: Ini Bukan Seperti Dunia Mau Berakhir
- PertaLife Insurance Bukukan Premi Rp 1,25 Triliun, Kinerja Terbaik Sepanjang Sejarah
- Bulog Mojokerto Catat Serapan Gabah & Beras Tertinggi se-Jatim, Kodim 0815 Beri Apresiasi
- ICS Compute Luncurkan Secure Saver Edge, Solusi CDN Revolusioner
- Harga Emas Diprediksi Bisa Tembus USD 4.000 Per Troy