XL Rambah Dunia Syariah

XL Rambah Dunia Syariah
XL Rambah Dunia Syariah
Selain itu, dari sistem pembeliannya, lanjutnya, Hauraa yang dibanderol Rp 8.000 ini menggunakan akad. "Jadi konsumen harus tahu mengenai profil produk. Tarif yang diberikan juga fix per detik. Untuk menjaga kemurnian prinsip syariah, pengaplikasian kartu ini di bawah pengawasan Dewan Pengawas Syariah," ujarnya.

 

 Di dalam Hauraa, dibenamkan konten islami mulai dari jaringan Ekonomi Islam hingga pengembangan wirausaha dan pemberdayaan pengangguran. "Kartu perdana ini mendapatkan penghargaan Museum Rekor Indonesia (MURI) sebagai kartu selular Syariah berteknologi Neurosains Pertama di Indonesia," paparnya.

Dia melanjutkan, terdapat aplikasi teknologi neurosains pada konten RBT IramaTherapy yang dipadukan dengan energi ayat suci Al Quran dalam Brain Sound Theraphy menggunakan teknik subliminal 20,99 dB hasil riset pakar neurosains. Konten ini diyakini dapat mengurangi kadar stress, meningkatkan kecerdasan serta fokus dan konsentrasi apabila didengarkan selama 2 kali 10 menit dalam sehari. (gal)
Berita Selanjutnya:
XL Fokus Layanan Jabodetabek

SURABAYA - Tren ekonomi berbasis Syariah rupanya menjadi peluang yang strategis bagi penyedia jasa selular. Misalnya PT XL Axiata Tbk yang serius


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News