Ya Ampun… Kok 152 Gram Sabu Dimasukkan Ke Anus

jpnn.com - PEKANBARU - Seorang penumpang pesawat Air Asia dari Kuala Lumpur (Malaysia) tujuan Pekanbaru Rabu (25/11) sekitar pukul 10.30 WIB dikeler petugas Bea Cukai, Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II, Rabu (25/11) sekitar pukul 10.30 WIB.
Pasalnya, pria terseut berupaya menyelundupkan narkotika jenis sabu-sabu sebanyak 152 gram yang disembunyikan di dalam anusnya.
Kepala KPPBC tipe madya pabean Pekanbaru, Elfi Haris, mengatakan keberhasilan penggagalan upaya penyelundupan sabu-sabu itu, berawal dari analisa petugas terhadap gerak-gerik pelaku sejak turun dari pesawat Air Asia AK-433 yang baru mendarat.
Alhasil, petugas mencurigai ada sesuatu benda yang mencurigakan di dalam tubuh pelaku. Untuk menyakinkan lalu membawa pelaku ke rumah sakit Awal Bross guna dilakukan rongent. Benar saja, saat dirongent ada empat benda yang mencurigakan di dalam anus pelaku.
“Pelaku berinisial RH ini membungkus paket kapsul dengan lakban. Total sabu atau barang kristal itu mencapai Rp304 juta,” jelasnya.(jpg/ray)
PEKANBARU - Seorang penumpang pesawat Air Asia dari Kuala Lumpur (Malaysia) tujuan Pekanbaru Rabu (25/11) sekitar pukul 10.30 WIB dikeler petugas
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Soal Denda Rp 48 Miliar Pagar Laut, Kubu Kades Kohod Bilang Begini
- Buronan Kasus Penipuan Bermodus Janjikan Proyek Bendungan Ditangkap di Jakarta Selatan
- Kantongi Puluhan Paket Sabu-Sabu Siap Edar, Pria di Musi Rawas Diringkus
- 2 Penambang Batu Bara Ilegal di Muara Enim Ditangkap, Ini Peran Mereka
- Polisi Selidiki Dugaan Prostitusi di Balik Striptis Mansion Executive Karaoke Semarang
- Penjual Jam Tangan Mewah Diduga Jadi Korban Kekerasan Anak Crazy Rich