Ya Ampun! Bentrok Pecah di Al Aqsa, Polisi Sampai Memanjat Atap Masjid

jpnn.com - JERUSALEM - Situasi di Jerusalem masih memanas. Bentrok kembali pecah di masjid Al Aqsa, Senin (28/9) pagi waktu setempat.
Bentrokan yang melibatkan pasukan Israel dengan jemaah muslim Palestina ini merupakan kedua kalinya dalam dua hari berturut-turut.
Dari keterangan sejumlah saksi kepada Aljazeera, Senin (28/9), pasukan (polisi) Israel berusaha memasuki masjid, sejak pagi hari. Mereka masuk lewat akses gerbang Al-Maghareba.
Sementara warga Palestina memberikan perelawanan, berjuang dari barikade yang sudah dibangun di masjid.
Saksi juga melaporkan, pasukan Israel dilengkapi granat kejut yang mereka lemparkan melalui jendela. Sejumlah polisi bahkan sampai memanjat atap masjid yang dianggap suci buat umat Islam, Yahudi dan Kristen itu.
"Konfrontasi memang relatif kecil, namun terus berlangsung," ujar saksi.
JERUSALEM - Situasi di Jerusalem masih memanas. Bentrok kembali pecah di masjid Al Aqsa, Senin (28/9) pagi waktu setempat. Bentrokan yang melibatkan
- Konflik Kashmir: Ketika Air Jadi Senjata Geopolitik
- Dukung Prabowo, Gelora Bekali Sukarelawan untuk Bantu Warga Palestina
- Legislator PKS: Misi Paus Fransiskus Menyetop Genosida di Palestina Harus Dilanjutkan
- Mengenang Paus Fransiskus, Ketum PP Muhammadiyah: Sosok Penyantun dan Humoris
- Siapa Pemegang Kendali Vatikan Sepeninggal Paus dan Bagaimana Memilih Penggantinya?
- Sede Vacante, Masa ‘Kursi Kosong’ setelah Paus Vatikan Wafat