Ya Ampun, Jumlah Janda Muda Meningkat Drastis
jpnn.com - TANJUNG SELOR – Pengadilan Agama Kabupaten Bulungan bakal menangani kasus perceraian lebih banyak tahun ini dibandingkan 2015 lalu. Sebanyak 222 perkara sudah ditangani sepanjang Januari-Agustus ini.
Sebagai perbandingan, pada 2015 lalu hanya 290 kasus. “Jumlah perkara tahun ini masih bisa meningkat hingga akhir tahun,” ujar Ahmad Syahfii, Humas Pengadilan Agama Kabupaten Bulungan, Senin (15/8).
“Perkara yang kami terima tahun ini meningkat jika dibandingkan dengan perkara pada tahun lalu yang hanya berkisar 290 perkara,” sambungnya.
Dia menambahkan, dari 222 perkara yang ditangani tahun ini, sebanyak sepuluh persen di antaranya menarik gugatan perkara. Sedangkan 90 persen gugatan diterima oleh PA.
Sementara itu, rata-rata umur yang mengajukan perkara perceraian yaitu 25 hingga 40 tahun.
“Tidak semua gugatan kami terima, setiap gugatan sebelum dilakukan putusan kami lakukan mediasi terlebih dahulu. Jika memang masih bisa damai, gugatan akan dicabut dan tidak diproses lagi,” jelasnya.
Berdasarkan data yang ada di PA Kabupaten Bulungan, sebanyak 222 perkara, didominasi oleh cerai gugat, yakni 75 persen. Sedangkan sisanya 25 persen merupakan cerai talak.
“Cerai gugat ini merupakan perkara yang diajukan oleh para istri, yang kebanyakan faktor karena suami tidak bertanggung jawab atau karena ekonomi. Dan cerai talak merupakan gugatan dari para suami dengan faktor pertengkaran rumah tangga,” bebernya. (uni/keg)
TANJUNG SELOR – Pengadilan Agama Kabupaten Bulungan bakal menangani kasus perceraian lebih banyak tahun ini dibandingkan 2015 lalu. Sebanyak
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Irjen Andi Rian Kerahkan 1.471 Personel Kawal Pemungutan Suara Pilkada 2024 di Sumsel
- Ditresnarkoba Polda Sumsel Memusnahkan Sabu-Sabu 2.689,06 Gram dan 657 Butir Ekstasi
- DPRD Kota Bogor Gelar Sidak ke OPD, Pastikan Pelayanan Tetap Optimal
- Kejari Batam Tahan 2 Tersangka Korupsi Pengelolaan Anggaran RSUD Embung Fatimah
- Terduga Pelaku Penembakan Warga di Nagan Raya Ditangkap Polisi
- Masa Jabatan Selesai, Tabrani Resmi Melepas Tugas Pjs Wali Kota Tangsel