Ya Ampun... Valentino Rossi Terjungkal

jpnn.com - BRNO – Valentino Rossi mengalami crash pada latihan bebas kedua balapan MotoGP seri Ceko. Tim Rossi melaporkan, insiden itu terjadi karena ada cairan dari motor Dani Pedrosa.
Sebelumnya, Pedrosa memang mengalami crash. Namun, hingga kini belum ada penjelasan terkait crash yang dialami Pedrosa. Inilah kali pertama Rossi jatuh pada balapan MotoGP musim 2015.
Meski begitu, pembalap andalan Movistar Yamaha tersebut sempat membukukan waktu satu menit 57,074 di Autodromo Brno, Jumat (14/8). Rossi pun berhak duduk di posisi keempat.
Di sisi lain, Marc Marquez menjadi pembalap tercepat setelah berhasil membukukan waktu satu menit 56,513 detik. Sementara, posisi kedua dihuni Jorge Lorenzo dengan torehan waktu satu menit 56,589 detik. (jos/jpnn)
Hasil latihan bebas kedua MotoGP Ceko:
1. Marc Marquez (Repsol Honda) 1m 56.513s
2. Jorge Lorenzo (Movistar Yamaha) 1m 56.589s
3. Andrea Iannone (Ducati) 1m 56.750s
BRNO – Valentino Rossi mengalami crash pada latihan bebas kedua balapan MotoGP seri Ceko. Tim Rossi melaporkan, insiden itu terjadi karena
- NBA Playoffs: Curry 31 Poin, Warriors Pukul Rockets
- Ucap Salam Perpisahan dengan Sabah FC, Saddil Ramdani Balik ke Indonesia?
- Perpisahan Pahit Kevin Diks dengan FC Copenhagen
- MotoGP 2025: Marc Marquez, Harmoni Pembalap Hebat dan Motor yang Tepat
- Pengakuan Blak-blakan Pelatih Madura United Seusai Laga Melawan Persebaya
- Sudirman Cup 2025: Menanti Sinergi Pemain Senior dan Junior