Ya Ampun..Di Tengah Sanksi FIFA, Skor Indonesia 0-5 Vietnam Diduga Diatur Bandar
jpnn.com - RUMOR tak sedap kembali menyerang wajah sepak bola nasional. Di tengah sanksi FIFA untuk PSSI dan gejolak kompetisi, Timnas U-23 yang merumput di SEA Games 2015 diterpa isu miring.
Di media sosial, beredar kabar laga Indonesia melawan Vietnam untuk mempertaruhkan medali perunggu di SEA Games 2015, Senin (15/6) kemarin, terindikasi match fixing atau dugaan pengaturan skor oleh bandar judi.
Hal tersebut diungkap oleh tim yang menamakan diri Tim Advokasi #IndonesiaVSMafiaBola. Kabarnya juga, mereka akan menggelar jumpa pers mengungkap temuan tersebut.
Di twitter, rumor ini langsung disambut rasa keprihatinan netizen. "Bahkan di sea games pun, indonesia djual para mafia," tulis Irman Nur, pemilik akun @irmannur92. (adk/jpnn)
RUMOR tak sedap kembali menyerang wajah sepak bola nasional. Di tengah sanksi FIFA untuk PSSI dan gejolak kompetisi, Timnas U-23 yang merumput di
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Daftar 20 Tim Grand Finale Meet The World With SKF Road to Gothia Cup 2025
- British School Jakarta dan SDN Pondok Jagung 02 Tumbangkan Juara
- Klasemen Akhir MotoGP 2024 dan Rapor Martin si Juara Dunia
- Pertamina Eco RunFest 2024 Siap Digelar, Ini Jadwal Pengambilan Race Pack Collection
- Race MotoGP Barcelona: Pecco Bilang Ada 8 Pembalap akan Menghalangi Martin
- Sembilan Inorga Ramaikan Jakarta Sport Festival 2024