Ya Ampunn.... Brankas Bea Cukai Dibobol, nih Harta yang Lenyap

jpnn.com - BATUAMPAR - Brankas Mushola Kantor Bea dan Cukai Batam di Batuampar dibobol maling, Selasa (1/12) dinihari. Pelaku yang diduga lebih dari satu orang berhasil membawa kabur uang tunai sekitar Rp 5 juta.
Kanit Reskrim Polsek Batuampar AKP Andi Sofyan telah menerima laporan pembobolan brankas dari petugas Bea Cukai. Pihaknya juga melakukan olah TKP untuk mengidentifikasi pelaku pembobol brangkas Mushola.
"Iya, brangkas dibobol dan kita sedang melakukan olah TKP," kata Andi di ruang kerjanya, seperti dikutip dari batampos.co.id (Group JPNN), Selasa (1/12).
Menurut dia, pembobolan itu diketahui petugas Bea Cukai yang akan membersihkan mushola. Petugas itu melihat lemari tempat menyimpan brankas terbuka padahal dihari biasa, lemari itu dalam keadaan terkuci. Saat dicek, ternyata kondisi pintu brangkas juga sudah terbuka.
"Diduga pelaku membobol brankas pada dini hari dan diketahui baru tadi pagi (kemarin, red). Uang didalam brangkas yang diperkirakan Rp 5 juta berhasil dibawa kabur," terang Andi. (she/ray)
BATUAMPAR - Brankas Mushola Kantor Bea dan Cukai Batam di Batuampar dibobol maling, Selasa (1/12) dinihari. Pelaku yang diduga lebih dari satu orang
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Polda Jabar Akan Umumkan Hasil Psikologi Dokter Cabul Priguna
- Pelaku Pencurian Identitas di Kota Bandung Ditangkap Polisi, Motifnya Bikin Geleng Kepala
- Mbak Eno Si Dukun Palsu Kantongi Uang Miliaran, Modusnya Tak Biasa
- Bukan Bunuh Diri, Bernard Rivaldo Tewas Dibunuh Gegara Utang Rp 100 Ribu
- Pembunuh di Karimun Menyerahkan Diri Setelah Dikunjungi Keluarga Korban saat Lebaran
- Polisi Gulung Dukun Palsu yang Menipu Korban Hingga Miliaran Rupiah